7 Tanda Jika Cewek Sedang Hamil Muda

KabarHot7 Views

kabarin.co – Membedakan hamil atau tidaknya ternyata cukup sulit. Sebab, tiap cewek bisa berbeda, maka kemungkinan tidak semua cewek bisa mengalami gejala dan tanda hamil muda.

Untuk itu, artikel ini telah mengumpulkan beberapa tanda hamil muda. Meski begitu, untuk lebih pastinya lagi kamu mencoba memeriksakan diri ke dokter kandungan. Berikut ini adalah 7 tanda bahwa cewek mengalami hamil muda, seperti dilansir dari fitpregnancy.com.

1. Meningkatnya volume cairan Miss V
Jika kamu hamil, ada kemungkinan terjadinya peningkatan pada cairan Miss V. cairan tersebut biasanya berwarna putih dan kental.

2. Perubahan kepekaan indera
Tanda berikutnya adalah perubahan kepekaan indera. Hal ini biasanya membuat para cewek tiba-tiba ingin merasakan makanan tertentu dan mulai menyukai makanan tertentu. Hal ini disebakan hormon-hormon bayi yang mulai memberi pengaruh pada kepekaan indera.

3. Nyeri di bagian puting payudara
Terasa nyeri di bagian puting payudara merupakan tanda umum dari kehamilan. Namun, hal ini juga bisa terjadi ketika kamu memasuki periode menstruasi, sehingga tanda ini sulit untuk dibedakan.

Baca Juga :

4. Konstipasi dan kembung
Selain mual, konstipasi dan kembung juga menjadi tanda kehamilan muda. Konstipasi dan kembung dapat terjadi karena hormon progesterone kehamilan akan memperlambat pencernaan, sehingga membuat perut menjadi cepat kembung dan konstipasi.

5. Bercak darah
Sejumlah cewek bisa mengalami tanda munculnya bercak darah atau pendarahan ringan di Miss V saat hamil. Hal ini disebabkan oleh terjadinya proses implantasi embrio.

6. Pusing
Cewek yang baru mengalami masa hamil muda, ia akan lebih sering merasakan pusing atau sakit kepala. Hal ini dapat terjadi jika kadar gula menurun atau dehidrasi saat kehamilan.

7. Kram perut
Jika kamu merasa nyeri atau kram pada perut tapi tidak sedang menstruasi, kemungkinan ini adalah tanda kehamilan. Kram perut dapat terjadi karena adanya proses implantasi (pelekatan embrio pada dinding rahim) yang sedang terjadi. Rasa sakit kram perut biasanya mirip dengan rasa sakit menjelang menstruasi.(tsi)

Baca Juga, Gak Kalah Menariknya :