Sudrajat-Syaikhu Bentangkan Kaus #2019GantiPresiden di Debat Pilgub Jabar, Pendukung Lain Ricuh

kabarin.co – Kericuhan sempat terjadi saat Debat Pilgub Jawa Barat (Jabar) putaran kedua di Balairung Universitas Indonesia (UI) Depok. Closing statement pasangan nomor tiga yaitu Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik) diakhiri dengan membentangkan kaus bertulisan 2018 Asyik menang 2019 Ganti Presiden

Tak ayal hal itu membuat pendukung pasangan lain emosi. Bahkan hal tersebut membuat pasangan nomor urut empat yaitu Dedi Mizwar-Dedi Mulyadi terhalang untuk menyampaikan closing statement.

Baca Juga :  Demokrat Ingin Gabung ke Pemerintah, PDIP: Sudah Sangat Terlambat

Sudrajat-Syaikhu Bentangkan Kaus #2019GantiPresiden di Debat Pilgub Jabar, Pendukung Lain Ricuh

Melihat reaksi para pendukungnya itu, TB Hasanuddin pun buka suara. Dia berupaya menenangkan para pendukungnya yang ada dalam Balairung UI Depok.

“Sudah tenang. Kita selesaikan nanti. Jangan terpancing,” kata TB Hasanuddin atau biasa disapa Kang Hasan, Senin (14/5).

Berkali-kali Kang Hasan berusaha menenangkan para pendukungnya itu. Tapi tetap saja mereka bersorak. Hingga akhirnya para pendukung mau mendengarkan imbauan Kang Hasan.