Adik Soeharto, Probosutedjo Meninggal Dunia

Nasional4 Views

kabarin.co – Jakarta, Adik Presiden Soeharto, Probosutedjo meninggal dunia di Rumah Sakit dr Cipto Mangunkusumo, Senin, 26 Maret 2018.

“Almarhum tadi pagi meninggal jam 7,” ujar Hariyadi Sukamdani, Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia saat dihubungi, Senin 26 Maret 2018.

Adik Soeharto, Probosutedjo Meninggal Dunia

Ia mengungkapkan, jenazah akan dikebumikan di tanah kelahiran Probosutedjo di Yogyakarta. “Sore ini jam empat, almarhum akan dibawa ke Yogyakarta untuk dimakamkan,” ujarnya.

Diketaui, Probosutedjo merupakan adik seibu Soeharto dari Sukirah. Dia lahir pada 1 Mei 1930 di Yogyakarta. Sejak muda almarhum konsen dalam dunia pendidikan. Dia awalnya menjadi guru SMP Perguruan Kita, Serbelawan, Pematangsiantar, 1951.

Probosutedjo mendirikan sejumlah perguruan tinggi seperti, Institut Pertanian Yogyakarta, Akademi Wiraswasta pada 1981 dan mendirikan Universitas Mertju Buana pada 1985.

Pengalaman Probosutedjo sebagai guru membawanya ke dunia usaha. Berawal dari mengumpulkan bahan pelajaran yang telah diberikannya. Juga bahan dari guru sejawatnya. Kumpulan itu dibukukan, dan dijual kepada murid-muridnya. (epr/tem)

Baca Juga:

Mantan Wali Kota Palembang Romi Herton Tutup Usia

Innalillahi Dirut Semen Indonesia Rizkan Chandra Tutup Usia

Mantan Wakil Gubernur Sumbar Muslim Kasim Tutup Usia di Jakarta

Fisikawan Stephen Hawking Meninggal Dunia

Tutup Usia, Prof Sarlito Wirawan Batal Bersaksi dalam Gelar Perkara Ahok