Bantai Laos 19-1, Pesta Gol yang Hambar untuk Timnas Futsal Indonesia

kabarin.co – Timnas futsal Indonesia tampil superior dan meraih kemenangan telak 19-1 atas Laos dalam pertandingan terakhir Grup B Piala AFF Futsal 2016. Sayangnya kemenangan telak itu terasa hambar, karena Indonesia sudah tersisih, setelah kalah di dua laga pertama melawan Malaysia dan Myanmar.

Hal itu terlihat juga dalam ekspresi pemain-pemain Indonesia, walau berpesta gol, nyaris tak ada selebrasi yang dilakukan setiap kali mencetak gol dengan mudah ke gawang Laos.

Pertandingan sendiri memang langsung dikuasai Indonesia sejak menit awal pertandingan. Syahidansyah Lubis membuka keunggulan Indonesia lewat golnya di menit ke-3. Iqbal Iskandar menggandakan keunggulan Indonesia di menit ke-8. Beberapa detik berselang giliran Ardiansyah Runtuboy membobol gawang Laos.

Andri Kustiawan memperlebar keunggulan Indonesia di menit ke-10 menyambut umpan Iqbal ke tiang dua. Septyan Dwi Chandra membuat keudukan menjadi 5-0 untuk Indonesia berkat golnya di menit ke-12.

Skor kembali berubah menjadi 7-0 setelah Alfajri Zikri membobol gawang Laos di menit ke-13. Satu menit berselang giliran Reza Yamani yang membuat keunggulan Indonesia semakin telak.

Syahidan mencetak gol keduanya dalam laga ini di menit ke-17. Beberapa detik berselang, Syahidan membuat assist untuk Bayu. Syahidan melengkapi performa gemilangnya dengan hat-trick di menit ke-18.

Dua menit jelang pertandingan berakhir, Bayu Saptaji membuat kedudukan menjadi 11-0. Runtuboy menutup babak pertama dengan golnya sehingga Indonesia unggul 12-0 atas Laos di babak pertama.

Memasuki babak kedua intensitas serangan Indonesia tidak berkurang. Kapten tim Jailani Ladjanibi mencetak gol pertama Indonesia di babak kedua yang membuat kedudukan menjadi 13-0.

Gelombang serangan Indonesia belum berakhir dimana Runtuboy dan Syahidan masing-masing menyumbangkan satu gol. Indonesia 15 Laos 0. Andrew mencetak dua gol dalam tempo waktu satu menit yang membuatnya mencatatkan hat-trick dalam laga ini. Reza Yamani menambah keunggulan Indonesia di menit ke-36 menjadi 19-0.

Gol hiburan untuk Laos hadir di menit ke-38 lewat Soulichanh Phasawaeng yang tendangannya gagal dihentikan kiper Indonesia Maegel Nustelu. Skor 19-1 untuk kemenangan Indonesia bertahan hingga pertandingan usai.

Sementara itu, di pertandingan lainnya Myanmar memastikan diri menjadi juara grup B. Itu setelah mereka menaklukkan Malaysia dengan skor 5-3. Dengan demikian, Myanmar bakal menghadapi runner-up grup A yang kemungkinan dihuni Timor Leste pada babak semi-final.

Sedangkan Malaysia kemungkinan besar akan melawan Thailand yang difavoritkan menjadi juara grup A. Babak semi-final bakal digelar pada 27 Januari nanti.(*)