Fans Layak Jadi Saksi Petualangan Leicester di Liga Champions

Sepakbola18 Views

kabarin.co – LEICESTER – Musim 2016-2017 akan menjadi musim tak terlupakan bagi seluruh orang yang ada di Kota Leicester. Sebab, Leicester City untuk pertama kalinya akan berlaga di ajang Liga Champions. Sebuah pentas tertinggi di level klub Eropa.

Salah satu sosok yang paling merasa senang adalah sang pelatih, Claudio Ranieri. Bahkan dia merasa para suporter layak menyaksikan tim kesayangannya tersebut berlaga di kompetisi tertinggi antarbenua Eropa itu.

Berstatus sebagai juara Liga Inggris, membuat Leicester berada di pot 1 dalam pembagian grup Liga Champions. Klub yang bermarkas di King Power tersebut berada di Grup G bersama FC Porto, Club Brugge dan Copenhagen.

“Suporter kami layak mendapat kesempatan untuk menyaksikan timnya bermain di kompetisi Eropa melawan tim-tim seperti Porto, Club Brugge, dan Copenhagen,” kata Ranieri, seperti dilansir dari Soccerway, Jumat (26/8/2016).

Club Brugge akan menjadi tantang pertama Leicester di Liga Champions 2016-2017. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Jan Breydelstadion pada 15 September 2016.(okz)