India Kirim 120 MBT Ke Wilayah Yang Berbatasan Dengan China

kabarin.co-Angkatan Darat India (IA) telah mengerahkan 120 unit tank tempur utama (MBT) T-72M1 ke wilayah Himalaya utara Ladakh yang menjadi bagian dari Garis Aktual Control (LOAC) sepanjang 4.057 km. Wilayah itu meruakan wilayah yang disengketakan negara itu dengan China.

Tiongkok dan India pernah berperang pada tahun 1962 diatas wilayah pegunungan yang tidak disepakati batas-batasnya, yang terus menjadi salah satu perselisihan teritorial terpanjang di dunia.

Seorang perwira senior IA mengatakan kepada IHS Jane bahwa dua resimen T-72M1 di daerah akan diikuti oleh resimen ketiga – yang setara dengan brigade – sebelum akhir tahun ini untuk memastikan ‘paritas’ dengan formasi mekanik Angkatan Darat Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) Tiongkok di Dataran Tinggi Tibet.

Pada tahun 1976 Angkatan Bersenjata India membeli sejumlah 500 unit Tank type T-72 langsung dari negara pembuatnya, Uni soviet. Diwaktu yang sama India sendiri memulai prouksi tank tersebut di dalam negri, saat ini sekitar 900 unit tank tersebut dimiliki oleh Angkata bersenjata India.

Pada Tahun 1986, pemerintah India menyetujui program upgrade tank-tank T-72 milik mereka, program upgrade tersebut disebut “Project Rhino”. Di India sendiri tank ini dikenal dengan nama Ajeya.

T-72 adalah MBT yang memiliki
Berat 41.5 ton, panjang 9.53 m (31 ft 3 in), Lebar 3.59 m (11 ft 9 in),
Serta Tinggi 2.23 m (7 ft 4 in). Tank ini dikendalikan oleh 3 orang awak.

Badan tank terbuat dari baja komposit generasi ke-3 yang terdiri dari baja dengan tingkat kekerasan tinggi, tungsten, dan filler plastik dengan komponen keramik.

Senjata utama T-72 adalah meriam smoothbore 2A46M kal. 125mm, dia juga dibekali senjata pelengkap berupa senapan mesin PKT kal. 7.62mm koaksial, senapan mesin anti-pesawat udara NSVT kal. 12.7mm. Tank ini ditenagai oleh Mesin V-12 diesel berkekuatan 780 tenaga kuda (582 kw).(mas)