International Champions Cup 2016; Chelsea Tekuk AC Milan 3-1

Sepakbola10 Views

kabarin.co – Chelsea sukses mengatasi perlawanan AC Milan di ajang International Champions Cup dengan skor 3-1. Oscar jadi bintang The Blues lewat sumbangan dua golnya, pada pertandingan di U.S. Bank Stadium, Minneapolis, Minnesota, Amerika Serikat, Kamis (4/8) pagi WIB.

Chelsea unggul lebih dulu melalui gol Bertrand Traore pada menit ke-24. Gol ini berawal dari umpan Nemanja Matic kepada Victor Moses, yang berlari ke dalam kotak penalti.

Moses melepaskan tembakan keras, yang masih bisa diblok oleh Gianluigi Donnarumma. Tapi, bola rebound langsung disundul Traore ke dalam gawang.

Milan mencetak gol balasan saat pertandingan memasuki menit ke-38. Tendangan bebas Giacomo Bonaventura melewati pagar betis pemain Chelsea dan menggetarkan gawang tanpa bisa dijangkau Thibaut Courtois.

Pada babak kedua, kedua tim melakukan sejumlah pergantian pemain. Milan memasukkan Riccardo Montolivo dan Keisuke Honda, sedangkan Chelsea menurunkan Eden Hazard, Oscar, Michy Batshuayi, dan gelandang baru mereka, N’Golo Kante.

Chelsea mendapatkan penalti pada menit ke-70 setelah Andrea Poli melakukan handball di kotak terlarang. Oscar yang jadi algojo penalti sukses menaklukkan Donnarumma untuk membawa Chelsea unggul 2-1.

Oscar kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-87. Memanfaatkan umpan terobosan dari Juan Cuadrado, pemain asal Brasil itu melepaskan tembakan ke tiang jauh yang tak bisa diantisipasi Donnarumma. Chelsea menang 3-1.

Chelsea selanjutnya akan menjalani laga ujicoba melawan Werder Bremen, Minggu (7/8) mendatang. Sementara itu, Milan akan menjajal Freiburg pada 14 Agustus.(*/dts)

Susunan Pemain
AC Milan: Donnarumma; Abate (Montolivo 60′), Paletta, Romagnoli (Vergara 68′), Calabria (Vido 81′); Kucka, Poli, Bonaventura; Suso (Zanellato 82′), Luiz Adriano (Honda 67′), Niang (Matri 81′)

Chelsea: Courtois; Aina (Ivanovic 59′), Terry, Cahill (Chalobah 79′), Azpilicueta; Matic, Fabregas (Oscar 59′); Willian (Cuadrado 79′), Traore (Kante 52′), Costa (Batshuayi 59′), Moses (Hazard 52′)