Italia Tanpa Playmaker Mumpuni

kabarin.co – ROMA – Pelatih Italia, Antonio Conte, telah menentukan pilihan. Sebanyak 23 nama sudah dimasukkan dalam skuatnya menuju Piala Eropa 2016 di Perancis, mulai 10 Juni 2016.

Ada sejumlah kejutan dari nama-nama yang dibawa maupun mereka yang tidak diikusertakan Conte. Yang menarik disimak adalah tak ada lagiplaymaker yang dinilai cukup mumpuni dalam skuat Gli Azzurri untuk Liga Eropa kali ini.

Nama seperti Andrea Pirlo yang kini tampil di New York FC, Marco Verratti (Paris Saint Germain), dan Giacomo Bonaventura (AC Milan), tak masuk dalam 23 nama yang akan berlaga di Perancis.

Untuk Pirlo, Conte tak memanggil karena disamping usianya yang sudah cukup tua, mantan pemain Juventus ini dinilai tampil dalam kompetisi yang kurang kompetitif di liga sepak bola Amerika (MLS).

Sedangkan Verratti terpaksa dikesampingkan dalam daftar skuat Conte lantaran cedera yang membekapnya.

Lalu, bagaimana dengan Bonaventura? Hingga berita ini ditutunkan, Conte sendiri belum memberikan penjelasan kepada media-media di Italia terkait tidak disertakannya gelandang AC Milan itu bersama Azzurri.

Conte lebih memilih gelandang Fiorentina, Federico Bernardeschi ketimbang memasukkan Bonaventura yang musim ini menunjukkan performa bagus bersama I Rossoneri.

Keputusan Conte yang juga membuat publik Italia bertanya-tanya adalah nama gelandang Napoli, Jorginho, yang tidak disertakan dalam skuat Italia.

Conte memilih untuk memboyong gelandang Juventus, Stefano Sturaro, yang baru mengantongi 11 kali penampilan laga internasional di Italia.

Pemain berusia 23 tahun ini juga kerap duduk di bangku cadangan musim ini bersama Si Nyonya Tua. Tempat utama masih dimiliki gelandang asal Perancis, Paul Pogba, di Juventus.

“Keputusan sudah dibuat, kami memilih yang terbaik dalam daftar pilihan. Sejauh yang saya khawatirkan, saya juga punya ide yang cocok,” ujar Conte kepada Rai Uno TV, menyoal nama-nama yang dipilih dalam skuatnya.

Sementara itu, nama seperti gelandang AS Roma, Daniele De Rossi, masih disertakan Conte. Ada kemungkinan, pelatih yang bakal merapat ke Chelsea musim depan itu, akan ‘memaksakan’ De Rossi sebagai playmaker.

Posisi itu tentu bukan hal baru bagi De Rossi. Ia pernah diplot sebagai playmaker pada Piala Eropa 2012 lalu, meski kendali utama tetap berada di tangan Pirlo saat itu.

Skuat Italia

Kiper: Gianluigi Buffon (Juventus), Federico Marchetti (Lazio), Salvatore Sirigu (Paris Saint-Germain)

Bek: Andrea Barzagli (Juventus), Leonardo Bonucci (Juventus), Giorgio Chiellini (Juventus), Matteo Darmian (Manchester United), Mattia De Sciglio (Milan), Angelo Ogbonna (West Ham)

Tengah: Federico Bernardeschi (Fiorentina), Antonio Candreva (Lazio), Daniele De Rossi (Roma), Alessandro Florenzi (Roma), Emanuele Giaccherini (Bologna), Thiago Motta (Paris), Marco Parolo (Lazio), Stefano Sturaro (Juventus)

Depan: Eder (Inter), Stephan El Shaarawy (Roma), Ciro Immobile (Torino), Lorenzo Insigne (Napoli), Graziano Pelle (Southampton), Simone Zaza (Juventus).(cnn)