Kabarin.co – Semen Padang FC sudah menyelasaikan pertandingan putaran pertama Indonesia Soccer Championship (ISC) A. Indonesia Berada di posisi enam klasemen, adalah capaian lumayan bagi tim Kabau Sirah.
Manajemen tim yang dikepalai oleh Daconi, memberikan target papan atas pada skuad Nilmaizar ini. Artinya, dengan menempati peringkat enam, tim ini masih dalam rel target yag dibebankan manajemen.
Selama putaran pertama, Kabau Sirah total mengantongi 27 angka. Dari 17 kali laga, mencatat delapan kali kemenangan, tiga kali imbang, dan enam kali kalah.
Delapan kemenangan diraih semuanya didapatkan dalam laga kandang. Sedangkan di laga kandang tanpa kemenangan sama sekali. Tiga kali imbang adalah hasil maksimal yang diperoleh Hengki Ardiles dkkk di kandang lawan, selebihnya kalah.
Sebuah hasil yang sangat bertolak belakang. Di laga kandang Semen Padang mampu tampil sempurna, menyapu bersih kemenangan dan satu-satunya tim di ISC yang mampu meraih hasil 100 persen menang di kandang.
Soal produktifitas gol, Semen Padang lumayan bagus, yakni memasukan 24 gol dan kemasukan 16 gol. Penyerang asal Brasil, Marcel Sacramento menjadi pemain paling produktif dengan mencetak 11 gol. Irsyad Maulana dan Vendry Mofu sama-sama mencetak lima gol, M. Nur Iskandar dua gol, dan Riko Simanjuntak satu gol.
Berikut ini kabarin.co menampilkan kilas balik 17 laga Semen Padang pada putaran pertama ISC A.

PEKAN KE-1
Semen Padang 2-0 PSM Makassar
Jumat, 29 APRIL 2016
Stadion H. Agus Salim Padang
Duel perdana yang bagus bagi Semen Padang. Baru dua menit laga, M. Nur Iskandar sudah menjebol gawang PSM Makassar. Penyerang anyar, Marcel Sacramento memperbesar keuggulan “kabau sirah” menit ke-37. Ferdinand Sinaga memperkecil kekalahan timnya menit ke-67. Alhasil, laga yang selesai pukul 00.00 WIB ini dimenangkan Semen Padang 2-1.

PEKAN KE-2
Persija Jakarta 1-0 Semen Padang
Minggu, 08 MEI 2016
Stadion Utama GBK, Jakarta
Laga tandang pertama yang tak menyenangkan bagi Semen Padang. Tampil dominan sepanjang laga, dan mampu menampilkan permainan lebih solid dibanding Persija, Semen Padang harus menelan kekalahan pertamanya. Gol tunggal dari titik penalti yang dieksekusi Ismed Sofyan, menjadi pembeda dalam laga tersebut.

PEKAN KE-3
Semen Padang 2-0 Persipura Jayapura
Sabtu, 14 MEI 2016
Syadion H. AGUS SALIM, PADANG
Laga klasik yang selalu dinanti, antara dua kontestan paling barat melawan tim paling timur Indonesia. Bumbu lain, duel dua pelatih Nilmaizar vs Jafri Sastra. Semen Padang tampil apik, dan sukses membungkam “the black pearl” 2-0. Marcel Sacramento membuka gol menit ke-26, dan ditambah Vendry Mofu menit ke-37.

PEKAN KE-4
Bali United 2-1 Semen Padang
SABTU, 21 MEI 2016
Satdion KAPTEN I WAYAN DIPTA, GIANYAR
Bola mati menghukum Semen Padang, mungkin inilah judul yang pas untuk kekalahan kedua Semen Padang di ISC A ini. Dua gol Bali United lahir keduanya lahir dari proses bola mati. Ahn Byung-keon membuka gol tuan rumah menit ke-2. Tapi Vendry Mofu menyamakan dengan gol cantik menit ke-37. Martinus Novianto memastikan kemenangan tuan rumah menit ke-88.

PEKAN KE-5
Semen Padang 4-0 Persela Lamongan
SABTU, 28 MEI 2016
Stadion H. Agus Salim
Melawan tim yang sedang “sakit”, betul-betul dimanfaatkan Semen Padang untuk berpesta gol. Irsyad Maulana menjadi bintang dengan mencetak dua gol menit ke-18 dan 90. Dua gol lainnya dihasilkan oleh Marcel Sacramento menit ke-54, dan Vendry Mofu melengkapi menit ke-73.

PEKAN KE-6
Perseru Serui 2-0 Semen Padang
SABTU, 11 JUNI 2016
Stadion Marora, Serui
Menempuh perjalanan 17 jam dari Padang ke Serui, Semen Padang harus menerima kekalahan. Pahitnya, kekalahan itu juga berbubtut dua pemain Semen Padang terkena sanksi, karena tak bisa mengontrol emosi akibat kepemimpinan wasit. Gol Perseru dihasilkan Arthur Bonai menit ke-71 dan Boas Atururi menit ke-89.

PEKAN KE-7
Barito Putera 1-1 Semen Padang
JUMAT, 17 JUNI 2016
STADION 17 MEI, BANJARMASIN
Datang ke Banjarmasin dengan status masih hampa poin tandang, Semen Padang mencoba untuk “pecah telor” angka tandang. Usaha tersebut nyaris gagal, ketika gol penalti kontroversial Luis Carlos Junior menit ke-66 membawa Barito unggul. Untunglah, M. Nur Iskandar membuat gol penyelamat satu poin Semen Padang dengan golnya menit ke-86.

PEKAN KE-8
Semen Padang 1-0 PS TNI
MINGGU, 26 JUNI 2016
Stadion H. AGUS SALIM, PADANG
Pertandingan kandang yang sulit bagi Semen Padang, walaupun PS TNI adalah tim papan bawah. Laga di bulan Ramadhan ini harus diselesaikan Semen Padang dengan kemenangan melalui titik penalti menit ke-66. Kemenangan yang membuat Semen Padang masih sempurna di laga kandang.

PEKAN KE-9
Arema Cronus 1-0 Semen Padang
JUMAT, 01 JULI 2016
Stadion Kanjuruhan, Kepanjen Malang
Dihukum sang mantan, itulah judul kekalahan Semen Padang dalam laga tandang kali ini. Bagaimana tidak, gol tunggal yang memberikan kekalahan pada Irsyad Maulana dan kawan-kawan dicetak oleh Esteban Vizcarra pada menit ke-45. Vizcarra adalah mantan pemain yang empat musim membela Semen Padang, dan gol tanpa selebrasi pun dilakukan orang Argentina itu.

PEKAN KE-10
Semen Padang 2-1 Sriwijaya FC
JUMAT, 15 JULI 2016
Stadion H. Agus Salim, Padang
Laga ini adalah ujian mental bagi Semen Padang. Untuk pertama kali tertinggal oleh gol lawan dalam laga tandang, ketika Maurico Maciel menaklukan kiper Rivki Mokodompit menit ke-21. Di laga inilah bintang lokal, Irsyad Maulana memperlihatkan bakat dan kelasnya. Dua gol menit ke-37 dan 87, membuat Semen Padang membalikan keadaan.

PEKAN KE-11
Pusamania Borneo FC 0-0 Semen Padang
RABU, 20 JULI 2016
Stadion Segiri, Samarinda
Berangkat dengan modal kemenangan atas Sriwijaya FC, Kabau Sirah tampil dengan motivasi dan kepercayaan diri tinggi. Walau tanpa Irsyad Maulana yang terhukum akumulasi, tapi Semen Padang mampu meredam “angkernya” sation Segiri Samarinda. Hasi| tanpa gol, membawa Semen Padang poin tandang kedua.

PEKAN KE-12
Semen Padang 4-0 Persib Bandung
SENIN, 25 JULI 2016
Stadion H. Agus Salim, Padang
Laga yang membuat fans Semen Padang serasa melambung ke angkasa, karena permainan hebat timnya melumat tim sekaliber Persib dengan skor telak. Bomber Brasil, Marcel Sacramento menuia dua gol menit ke-4 dan 50. Vendry Mofu meanambahnya dengan gol menit ke-29, serta “si Unyil” Riko Simanjuntak melangkapi menit ke-64, sekaligus gol pertamanya untuk Semen Padang.

PEKAN KE-13
Persiba Balikpapan 2-1 Semen Padang
JUMAT, 29 JULI 2016
Sation PERSIBA, BALIKPAPAN
Semen Padang langsung memberi harapan, ketika sundulan Marcel Sacramento membawa timnya unggul menit ke-26 menyambut umpan matang Riko Simanjuntak. Namun, gol itu tak mematikan Persiba, yang justru membalas dua gol melalui gol Siswanto menit ke-33, serta Abdul Rahman memastikan kemenangan Persiba menit ke-50. Kekalahan yang membuat fans Semen Padang ribut, karena timnya makin “jago kandang”.

PEKAN KE-14
Semen Padang 3-1 Madura United
SENIN, 08 AGUSTUS 2016
Stadion H. Agus Salim, Padang
Banyak yang menyebutkan, inilah penampilan terbaik Semen Padang sejauh ini di ajang ISC A. Sempat tertinggal oleh gol Fabiano Beltrame menit ke-18, kemudian Semen Padang bangkit dengan tiga gol yang memutus rangkaian tak terkalahkan Madura United dalam sembilan laga terakhir. Tak lain tak bukan, Marcel Sacramento jadi bintang dengan hetrik-nya menit ke-30, 57, dan 59.

PEKAN KE-15
Semen Padang 2-1 Bhayangkara SU
JUMAT, 12 AGUSTUS 2016
Stadion H. Agus Salim, Padang
Laga penutup untuk pertandingan kandang Semen Padang di putaran pertama. Jika menang, maka Semen Padang satu-satunya tim yang mampu mencatat hasil sempurna di laga kandang. Dan, Marcel Sacramento menit ke-25, dan Irsyad Maulana menit ke-59, memastikan kemenangan 100 persen Semen di laga kandang dalam separoh musim. Gol Thiago Furtuaso menit ke-75 hanya menipiskan kekalahan tim tamu.

PEKAN KE-16
Mitra Kukar 2-0 Semen Padang
SENIN, 22 AGUSTUS 2016
Stadion Aji Imbut, Tenggarong
Masalah sulitnya memenangkan pertandingan di luar kandang, mengiringi keberangkatan Semen Padang ke kandang Mitra Kukar. Tak sedikit fans Semen padang yang sudah tahu bakal hasil laga, yaitu kalah. Dan memang terbukti, Gol Marlon da Silva menit ke-19 dan Anintito Wahyu menit ke-51, membuat Semen Padang makin babak belur di laga tandang.

PEKAN KE-17
Persegres Gresik 1-1 Semen Padang
MINGGU, 28 AGUSTUS 2016
Stadion Tri Dharma, Gresik
Hasrat menutup putaran pertama dengan kemenangan perdana di kandang lawan, menjadi motivasi tersendiri Semen Padang mendatangi markas Persegres Gresik United. Upaya itu hampir berhasil, tampil memikat di babak pertama dan unggul melalui gol Vendry Mofu menit ke-34. Tapi tuan rumah bangkit di babak kedua, dan mampu mencetak gol balasan menit ke-49 melalui Arsyad Yusgiantoro.(RMO)
Baca Juga
Mantan Pemain Timnas Bosnia Merapat ke Semen Padang
Semen Padang Curi Satu Poin di Kandang Persegres Gresik
Punya Perhatian Khusus pada Sepakbola Papua, Verry Mulyadi Didukung Penuh jadi Calon Exco PSSI
Mayoritas Pemain Muda, Inilah Skuad Timnas Indonesia Lawan Malaysia
Inilah Alasan Leo Guntara Tinggalkan Semen Padang dan Gabung Bali United