Persib Bungkam Sriwijaya FC di Laga Pembuka Piala Presiden

kabarin.co – Persib Bandung sukses meraup tiga poin pada laga perdana Grup A Piala Presiden 2018, usai menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Selasa (16/1).

Sriwijaya FC sebenarnya mendominasi permainan di babak pertama. Tim berjuluk Laskar Wong Kito bahkan menguasai bola sebanyak 60 persen, namun tak mampu memanfaatkan sederet peluang yang tercipta.

Persib Bungkam Sriwijaya FC di Laga Pembuka Piala Presiden

Lihat juga: Persib Bandung vs Sriwijaya FC Tanpa Gol di Babak Pertama
Setelah hanya bermain 0-0 di babak pertama, Persib mulai bangkit di babak kedua. Kerja sama Oh In Kyun dan Ezechiel N’Douassel makin padu.
In Kyun bahkan berhasil mencetak gol pembuka keunggulan Persib pada menit ke-55. Memanfaatkan kemelut di kotak penalti, gelandang asal Korea itu berhasil melesakkan bola ke gawang Teja Paku Alam.

Baca Juga :  Mendung Bulutangkis Indonesia, Piala Thomas dan Piala Uber Dipastikan Gagal Dibawa Pulang

Sempat tertekan di babak pertama, Persib Bandung menang 1-0 atas Sriwijaya FC.Sempat tertekan di babak pertama, Persib Bandung menang 1-0 atas Sriwijaya
Ini kali kedua In Kyun berhasil mencetak gol pembuka di Piala Presiden. Sebelumnya, In Kyun sukses mencetak gol pembuka pada edisi 2017 bersama Mitra Kukar.