Pelatih Persib Bandung Menaruh Hormat Pada Bali United Sebagai Juara Bertahan Liga 1

Sepakbola30 Views

Kabarin.co – Persib Bandung tak mau terlalu lama larut dalam euforia. Tim berjulukan Maung Bandung ini menatap laga lanjutan yang lebih berat. Persib baru saja menuai hasil positif. Mereka menang 2-0 atas PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2022-23, Minggu (5/1/2023). Tantangan berat menanti Persib untuk laga selanjutnya. Mereka akan melawan Bali United pada pekan ke-23 Liga 1 2022-2023, Jumat (10/2/2023).

Ini merupakan duel dua tim papan atas. Tetapi Bali United sedang dalam tren kurang bagus. Persib saat ini di puncak klasemen Liga 1 2022-2023 dengan 45 poin dari 21 pertandingan.  Mereka unggul 10 poin atas Bali United di urutan keenam. Persib pun mencatat enam kemenangan beruntun, sementara Bali United sudah puasa kemenangan dalam empat laga.

Pelatih Persib Luis Milla menaruh hormat kepada Bali United yang merupakan juara bertahan Liga 1. Apalagi Bali United ditangani pelatih berpengalaman Stefano Cugurra Teco.  Tim Serdadu Tridatu juga punya kualitas tim yang baik. Ada banyak pemain dengan kemampuan hebat.

Persib harus berhati-hati dan menyusun rencana dengan baik dalam masa persiapan jelang laga.  “Saya menaruh hormat kepada Bali karena mereka tim yang bagus. Ada banyak pemain yang berkualitas dan memiliki pelatih dengan level yang tinggi dan sudah bekerja di Indonesia dalam waktu yang lama,” ungkap Milla.

Milla selalu menanamkan pemikiran bahwa semua pertandingan di Liga 1 adalah final. Hanya pemikiran seperti itu yang bisa membuat Persib terus berada di jalur juara, bermain fokus dan tak menyepelekan lawan. “Menurut saya, bagi tim kami laga ini seolah pertandingan final dan kami punya waktu lima hari untuk melakukan persiapan menghadapi Bali,” kata Milla.

Pelatih asal Spanyol itu memandang duel Persib vs Bali United nanti akan menjadi pertarungan dua tim dengan kualitas setara.  Persib dan Bali United memiliki level permainan teratas di Liga 1 2022-2023.

“Menurut saya, kami akan bertanding dengan tim yang punya level yang setara, ada di level teratas baik itu dari sisi pelatih dan pemain,” papar Milla. “Sekarang dalam situasi seperti ini, kami menaruh respek pada mereka dan terus bekerja dengan gaya yang kami miliki dan memikirkan konsep untuk terus berbenah menghadapi laga berikutnya,” ungkapnya.(pp)