Preview: Jerman vs Ukraina, Juara Dunia Incar Start Sempurna

Data Pertandingan
Hari : Senin
Tanggal :  13 Juni 2016
Kick Off :  02.00 WIB
Grup: C
Venues : Stade Pierre-Mauroy
Kota: Lille
Live: RCTI  


Kabarin.co
– Jerman akan melawan Ukraina pada pertandingan pertama mereka di Grup C EURO 2016, Senin (13/6). Sang juara dunia jelas mengincar start sempurna. Karena ambisi Jerman untuk mengawinkan Piala Dunia dan Piala Eropa bakal bermula di Lille kala bersua kontra Ukraina. di Stade Pierre-Mauroy, Lille.

Jerman lebih diunggulkan. Salah satu alasannya adalah faktor sejarah. Selama ini, Jerman belum pernah kalah lawan Ukraina. Rekornya adalah dua kemenangan dan tiga kali imbang dalam lima pertemuan untuk Die Mannschaft.

Untuk bentrokan kali ini, bakal tak mudah bagi Jerman mengalahkan Ukraina, yang bakal memberikan tantangan anyar. Tak ada masalah cedera, pelatih Mykhaylo Fomenko bisa menurunkan starting XI terkuatnya.

Sementara itu, Joachim Loew di kubu Jerman harus memutar otak. Pasalnya, Antonio Rudiger terpaksa dicoret akibat cedera dalam latihan dan tempatnya sudah digantikan Jonathan Tah. Selain itu, Julian Weigl serta Joshua Kimmich melewatkan latihan terkini dan terancam absen lawan Ukraina.

Tak cukup sampai di situ, Mats Hummels dan Bastian Schweinsteiger juga belum bisa dimainkan. Tanpa Marco Reus, berarti Mario Gotze jadi favorit untuk menempati pos left forward, kecuali Loew lebih memilih Mesut Ozil untuk posisi tersebut seperti di Piala Dunia 2014.

Shkodran Mustafi diprediksi bakal berduet dengan Jerome Boateng di jantung pertahanan. Mereka bakal jadi benteng andalan untuk meredam potensi ancaman dari Andriy Yarmolenko dan Yevhen Konoplyanka.

Masalah cedera pemain juga memunculkan pertanyaan, yakni siapa yang akan mengemban ban kapten melawan Ukraina. Terlebih, kapten utama Schweinsteiger adalah salah satu pesakitan.

Walau begitu, pelatih Joachim Low menganggap persoalan kapten ini bukan isu besar. “Saya akan memberi tahu [siapa kapten tim melawan Ukraina] beberapa jam sebelum laga. Basti jelas kapten kami dan dia sangat penting bagi kami di turnamen ini. Dengan keberadaan [Manuel] Neuer, [Sami] Khedira, Boateng, Hummels, atau [Thomas] Muller, ada cukup pemain yang bisa mengisi peran itu,” terang Low.

Ukraina sendiri tidak boleh dipandang sebelah mata meski pasukan Mykhailo Fomenko lolos ke Prancis melalui play-off dengan menyingkirkan Slovenia. Kedua sayap mereka, Yevhen Konoplyanka dan Andriy Yarmolenko berpotensi menjadi ancaman terbesar buat pertahanan Der Panzer.

Kualitas skuat kedua tim yang berbeda membuat Ukraina tidak diunggulkan, namun asisten pelatih Andriy Shevchenko berjanji untuk membeikan usaha maksimal. “Setiap laga akan sangat sulit, mungkin kami akan grogi di laga perdana. Kami tahu betapa kuatnya Jerman. Mungkin kami kalah di level individual, tetapi kami akan menutupinya dengan kolektivitas. Kami akan memberikan perlawanan alot untuk Jerman,” seru Sheva kepada UEFA.com.(*)

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Jerman (4-2-3-1): Neuer; Hector, Mustafi, Boateng, Can; Kroos, Khedira; Gotze, Ozil, Muller; Gomez.
Ukraina (4-2-3-1): Pyatov; Shevchuk, Khacheridi, Rakitskiy, Fedetskiy; Garmash, Stepanenko; Konoplyanka, Sydorchuk, Yarmolenko; Zozulya.

Head to Head
12-11-2011 Ukraina 3-3 Jerman (Friendly)
15-11-2001 Jerman 3-1 Ukraina (Kualifikasi PD)
11-11-2001 Ukraina 1-1 Jerman (Kualifikasi PD).

4 Laga Terakhir Jerman
27-03-2016 Jerman 2-3 Inggris (Friendly)
30-03-2016 Jerman 4-1 Italia (Friendly)
29-05-2016 Jerman 1-3 Slovakia (Friendly)
04-06-2016 Jerman 2-0 Hungaria (Friendly).

4 Laga terakhir Ukraina 
25-03-2016 Ukraina 1-0 Siprus (Friendly)
29-03-2016 Ukraina 1-0 Wales (Friendly)
30-05-2016 Rumania 3-4 Ukraina (Friendly)
04-06-2016 Albania 1-3 Ukraina (Friendly).

Data dan Fakta
1. Jerman tak pernah kalah dalam empat laga kompetitif melawan Ukraina (M2 S2). Laga ini menjadi duel perdana kedua tim di putaran final Euro.
2. Euro 2016 menandai partisipasi Jerman di putaran final Euro untuk ke-12 kali secara beruntun. Tiga di antaranya, Jerman berhasil menjadi pemenang (1972, 1980, 1996), jumlah terbanyak setara dengan Spanyol (1964, 2008, 2012).
3. Jerman tidak pernah kalah di partai pembuka Euro (M6 S5).
4. Dalam 12 partai terakhir di Euro, Jerman hanya gagal sekali mencetak gol, yakni saat takluk 1-0 kontra Spanyol di final Euro 2008.
5. Jerman mencatatkan tujuh kemenangan dalam sembilan partai terakhir di Euro. Dua sisanya berakhir dengan kekalahan, yakni versus Italia (semi-final 2012) dan Spanyol (final 2008).
6. Thomas Muller tak pernah mencatatkan gol dan assist selama berlaga di Euro, bertolak belakang dari performanya di Piala Dunia (10 gol dan 6 assist dalam 13 partai Piala Dunia).
7. Joachim Low dipastikan akan menjadi pelatih dengan laga terbanyak di Euro, menggeser rekor Berti Vogts. Sebelum laga versus Ukraina ini, baik Low dan Vogts sama-sama mencatatkan 11 laga Euro.
8. Ini kedua kalinya Ukraina tampil di Euro. Debut mereka di Euro terjadi saat mereka menjadi tuan rumah bersama Polandia di edisi 2012. Kala itu, Ukraina tersingkir dari fase grup dengan hanya mencatatkan dua gol melalui Andriy Shevchenko.

Diatas Kertas
Jerman tidak berada dalam performa terbaik di beberapa uji coba terakhir mereka. Namun, Ukraina pasti paham kalau itu tidak bisa dijadikan pegangan. Jerman tetaplah Jerman. Begitu masuk ke turnamen yang sebenarnya, tak ada yang berani memandang mereka sebelah mata. Selain itu, Jerman juga merupakan salah satu kandidat juara.

Prediksi skor Kabarin.co
Jerman 2-0 Ukraina.

*)dari berbagai sumber