Preview: Portugal vs Spanyol,  Aroma Dendam di Derby Iberia

Kabarin.co – Inilah duel yang ditunggu dunia, ketika dua tim favorit juara berlaga di fase grup. Portugal akan menghadapi Spanyol pada laga pertama Grup B Piala Dunia 2018 di Stadion Olimpiade Fisht, Sochi, Sabtu (16/6) dinihari pukul 01:00 WIB.

Pertarungan “derby Iberia” ini dipastikan berlangsung seru. Gengsi dan rivalitas yang terus meruncing sebagai dua tim elit Eropa, membuat Portugal dan Spanyol akan berusaha meraih kemenangan di laga pertama ini. Tujuannya jelas, jika menang perjuangan untuk lolos akan semakin ringan. Karena setelah ini hanya akan menghadpi dua tim underdog, Maroko dan Iran. Jadi laga ini adalah kunci.

Diatas kertas, kedua tim seharusnya bisa melewati fase grup dengan nyaman, tapi pastinya baik Portugal maupun Spanyol tak ingin berjudi. Faktanya, kemenangan di laga pertama bisa menentukan nasib kedua tim.

Spanyol akan berusaha memperbaiki diri setelah tampil buruk di Euro 2016, disingkirkan Italia di babak 16 besar. Mereka juga kalah di pertandingan penyisihan grup melawan Kroasia.

Tapi Spanyol tampil sangat bagus di kualifikasi Piala Dunia 2018, menang 9 kali dan imbang satu kali (1-1 lawan Italia di Turin) dari 10 pertandingan. Mereka menunjukkan kelasnya dalam kemenangan 6-1 atas Argentina di pertandingan persahabatan pada bulan Maret.

Mereka mencetat rekor menyerang terbaik kedua selama periode kualifikasi serta pertahanan terbaik dengan hanya tiga gol kebobolan dalam 10 pertandingan.

Tim Spanyol

Tapi penampilan La Furia Roja akan sangat terganggu menyusul pemecatan pelatih Julen Lopetegui, hanya dua hari sebelum Piala Dunia 2018. Usaha para pemain senior tim dan juga kapten Sergio Ramos untuk membatalkan pemecatan itu tak dihiraukan oleh pihak pengurus RFEF, dan ini kemungkinan akan memberi dampak terhadap skuad.

Sebaliknya, Portugal datang ke kompetisi ini sebagai juara Euro 2016. Ditambah perjalanan Portugal yang sangat menjanjikan ke Rusia. Skuad Fernando Santos ini menangkan 9 kali dari 10 pertandingan kualifikasi.

Selain itu, aroma balas dendam juga akan mengemuka dari laga ini. Memori delapan tahun lalu, di Cape Town Stadium, Afrika Selatan, gol semata wayang David Villa di menit ke-63 memupus harapan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan untuk melaju ke perempat final Piala Dunia 2010.

Di Rusia 2018, Ronaldo akan bertemu kembali dengan beberapa nama yang juga bermain bersama Spanyol delapan tahun lalu, yakni Sergio Ramos, rekannya di Real Madrid dan Gerard Pique, rivalnya dari Barcelona. Selain ingin membalas kekalahan di Afrika Selatan 2010, mantan pemain Manchester United itu juga memiliki ambisi lain.

Bagi diri pribadi, ia berpeluang bergabung bersama Uwe Seeler (Jerman), Pele (Brasil), dan Miroslav Klose (Jerman),  pemain yang mencetak gol dalam empat Piala Dunia berturut-turut.  CR7 bakal memiliki motivasi ganda pada laga ini.  Dan,  Rusia 2018 kemungkinan akan menjadi Piala Dunia terakhirnya.

Kendati demikian, secara tren head-to-head, Portugal memiliki modal yang tak menggembirakan.  Statistik mencatat, dari enam pertemuan terakhir, Spanyol mengemas tiga kemenangan, satu kali seri, dan dua kali menelan kekalahan. Namun, negara peringkat 10 FIFA ini sekarang dalam kondisi berbeda.

Julen Lopetegui, sosok yang membawa Spanyol tak tersentuh kekalahan dalam 20 laga terakhir usai Piala Eropa 2016 Perancis, telah dipecat dari posisi pelatih. Celakanya, pemecatan itu dilakukan sehari jelang kick off laga pembuka Piala Dunia 2018.

Menunjuk Fernando Hiero, Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) hanya memberikan waktu sekitar dua hari pada mantan pelatih Real Oviedo itu untuk melakukan adaptasi. Bila hal tersebut bisa dilakukan, tak menutup kemungkinan Spanyol mampu mengatasi Portugal.

Sebaliknya, bila Spanyol terjungkal, maka ambisi Ronaldo bisa tercapai sekaligus membuka pintu untuk lolos ke babak 16 besar. Sebab, Portugal tinggal meladeni dua tim yang di atas kertas lebih mudah dikalahkan dihadapi, yakni Iran (21/6) dan Maroko (26/6).

Tim Portugal

Perkiraan susunan pemain:
Portugal (4-4-2):
1. Rui Patricio; 21. Cedric Soares, 3. Pepe, 2. Bruno Alves, 5. Raphael Guerreiro; 14. William Carvalho, 10. Joao Mario, 20. Ricardo Quaresma, 11. Bernardo Silva; 7. Cristiano Ronaldo, 9. Andre Silva. Pelatih: Fernando Santos

Spanyol (4-3-3): 1. David De Gea; 12. Alvaro Odriozola, 3. Gerard Pique, 15. Sergio Ramos, 18. Jordi Alba; 5. Sergio Busquets, 10. Thiago Alcantara, 6. Andres Iniesta; 21. David Silva, 22. Isco, 19. Diego Costa. Pelatih: Fernando Hierro

Head to head:
27-06-2012: Portugal 0-0 Spanyol
17-11-2010: Portugal 4-0 Spanyol
29-06-2010: Spanyol 1-0 Portugal
20-06-2004: Spanyol 0-1 Portugal
06-09-2003: Portugal 0-3 Spanyol

Lima Pertandingan Terakhir Portugal:
08.06.18 — FI — Portugal 3-0 Aljazair
03.06.18 — FI — Belgia 0-0 Portugal
29.05.18 — FI — Portugal 2-2 Tunisia
27.03.18 — FI — Portugal 0-3 Belanda
24.03.18 — FI — Portugal 2-1 Mesirt

Lima Pertandingan Terakhir Spanyol:
10.06.18 — FI — Spanyol 1-0 Tunisia
04.06.18 — FI — Spanyol 1-1 Swiss
28.03.18 — FI — Spanyol 6-1 Argentina
24.03.18 — FI — Jerman 1-1 Spanyol
15.11.17 — FI — Rusia 3-3 Spanyol

Data Fakta Portugal vs Spanyol :
1. Duel klasik kedua negara sudah berlangsung 36 kali dengan Portugal hanya mampu memenangi 6 laga sementara Spanyol mampu menguasai 18 kemenangan.
2. Duel terakhir kedua tim berlangsung Juni 2012 lalu di ajang Euro 2012. Kala itu kedua tim harus puas dengan skor 0-0 di waktu normal sementara di babak adu penalti Spanyol menang 4-2.
3. Cristiano Ronaldo jelas menjadi sosok paling berbahaya di skuad Portugal berkat catatan 15 gol di ajang kualifikasi Piala Dunia zona Eropa lalu. Ronaldo juga mampu menyumbang 3 assist, sama dengan raihan Ricardo Quaresma dan Bernardo Silva.
4. Spanyol memiliki kekuatan merata, tercermin dari top skor mereka di ajang kualifikasi Piala Dunia lalu sebanyak 4 orang. Isco, Diego Costa, David Silva dan Alvaro Morata sama-sama mencetak 5 gol. Silva memiliki keistimewaan lantaran juga mencatat 4 asisst, terbanyak dalam tim.
5. Bagi pelatih Fernando Santos laga nanti akan menjadi pertemuan pertama melawan Spanyol.
6.Julen Lopetegui urung melakoni debut di PIala Dunia 2018, karena dipecat tiga  hari jelang pertandingan ini. Posisinya digantikan oleh Fernando Hiero.
7. Cristiano Ronaldo merupakan pemain kunci tim nasional Portugal dan pemain yang kini bermain untuk Real Madrid tersebut tercatat sudah membukukan 149 caps dan mencetak 81 gol. Sejak jalani debut pada 20 Agutus 2003.
8. Sergio Ramos tercatat sudah membukukan 151 caps untuk Spanyol dan mencetak 13 gol sejak jalani debut pada tahun 2005.(*)

*) Rizal Marajo
Online Sport Journalist
Kompetensi Wartawan Utama
**) Dari berbagai Sumber