PT Piaggio Indonesia (PID) Akan Hadirkan Kembali Vespa PX Series

Motor29 Views

kabarin.co – Ada yang menarik ketika melihat database online Tanda Pendaftaran Tipe (TPT) kendaraan bermotor yang dilansir oleh Kementerian Perindustrian. Pasalnya, PT Piaggio Indonesia (PID) yang juga menaungi brand Vespa di Tanah Air, terlihat mendaftarkan kembali varian PX 150 pada penghujung bulan Agustus 2016 kemarin. Ya, memang bukanlah kali perdana PX series diniagakan, karena tahun 2015 silam, agen pemegang merek motor Italia ini telah mendatangkannya dengan menyandang status impor sebanyak 150 unit tetapi hanya terealisasi 22 unit.

Apabila sedang berkunjung ke laman resmi Vespa Indonesia, Anda hanya menemukan 4 pilihan model line-up yang terdiri dari Primavera, 946 Emporio Armani, Sprint dan GTS saja. Artinya, motor legendaris yang sudah 30 Tahun mengaspal di dunia ini telah ‘tenggelam’ dari belantika persaingan otomotif Tanah Air.

Meskipun baru masuk ke dalam daftar dan masih membutuhkan waktu tunggu untuk dapat menyelesaikan proses pendaftaran, namun, sentimen seperti ini bisa menjadi kabar baik bagi para konsumen doyan mengoper gigi untuk menantikan kehadirannya kembali.

Vespa PX150 Tampak Samping

Berbicara penampilannya PX 150 merupakan produk Vespa yang tetap mempertahankan gaya desain bodinya, dimana tetap mengenakan torehan garis minimalis, cover bodi yang membesar di bagian belakang yang berperan untuk melindungi jantung mekanis dan ban cadangan, laci depan dan lampu sein depan yang berbentuk kotak.

Bertugas sebagai sumber tenaga penggerak dari motor berdimensi panjang 1,8 meter ini, diaplikasikan mesin 2-langkah berkonfigurasi 1-silinder berkapasitas 150 cc dengan standar EURO 3 dan pemindah daya manual 4-percepatan. Prestasi yang diklaim oleh Vespa untuk PX 150 yakni sanggup dipacu dengan hingga 86 kpj dan angka efisiensi bahan bakar mencapai 40 kilometer per liter dalam kondisi berjalan konstan pada kecepatan 45 kpj. Oh iya, daya tampung tangki BBM nya 8 liter dan tersembunyi di balik jok.

Sekilas mengenai kiprah kesuksesan Vespa PX series, dimana dari total populasi yang sudah lebih dari angka 3 juta unit penjualan di seluruh negara dari 5 benua, kebanyakan masih dalam kondisi layak dapat digunakan untuk menemani para penggunanya untuk beraktifitas. Hal inilah yang menjadikan salah satu bukti ketangguhan dari PX 150. (oto)

Baca Juga:

Zulham Zamrun Lebih Memilih Vespa Clasic Dengan Alasan Solidaritas

Komunitas Kutu Vespa Rayakan Hari Jadinya Yang Ke-2 Di Malang

10 Vespa Langka Yang Susah Dicari