Tahun Depan Liga Champions Tidak Gunakan VAR

KabarSport8 Views

kabarin.co – Presiden UEFA Aleksandar Ceferin mengatakan Liga Champions musim depan belum akan menggunakan teknologi video assistant referee (VAR). Menurut Ceferin aturan VAR kerap membingungkan bagi sebagian besar pihak sehingga keputusan yang dihasilkan tidak selalu benar dan akurat.

“Kami tidak akan menggunakan VAR di Liga Champions musim depan. Banyak orang masih bingung dengan aturan ini,” kata Ceferin di Kongres Luar Biasa UEFA dilansir laman UEFA, Senin (26/2).

Tahun Depan Liga Champions Tidak Gunakan VAR

Sejumlah kompetisi elit Eropa seperti Seri A dan Bundesliga telah menggunakan VAR tahun ini. Belakangan memang banyak muncul berbagai kritik karena berbagai kejadian di lapanga. Misalnya keputusan terkadang akurat tapi di lain kesempatan tidak akurat.

VAR juga mendapat kritikan saat pertandingan dihentikan sejenak karena wasit harus berkomunikasi dengan petugas VAR untuk mengambil keputusan. Ini yang terkadang mengganggu pertandingan bahkan mengurangi tensi laga.

“Saya bukan menolak teknologi ini, tapi saya rasa kita butuh waktu untuk membuat wasit dan petugas lapangan untuk lebih banyak belajar dan beradaptasi,” katanya.

UEFA berbeda pandangan dengan FIFA yang tetap berencana menggunakan VAR pada Piala Dunia 2018 di Rusia. Memang belum ada keputusan resmi terkait penggunaan VAR di Rusia namun Presiden FIFA Gianni Infantino sangat menyetujui pemakaiannya di lapangan.

“Kita harus mengambil keputusan berdasarkan fakta, bukan berdasarkan perasaan. Ini yang paling ditekankan dalam VAR. Saya optimis karena pengalaman kami mengatakan VAR 93 persen hingga 99 persen akurat,” ujar Infantino. (arn)

Baca Juga:

Hasil Liga Champions: Barcelona Nyaris Kalah, Bayern Munich Pesta Gol

Liga Champions: Ditahan Tottenham Hotspur 2-2, Peluang Juventus jadi Sulit

Liga Champions: Hajar Basel 4-0, Satu Kaki Manchester City Sudah di Perempatfinal