Ujicoba di Stadion Wibawa Mukti, Timnas Indonesia U-19 Bungkam Thailand 3-0

kabarin.co – Tim nasional (timnas) Indonesia U-19 berhasil membungkam Thailand U-19 dengan skor telak 3-0, pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (8/10) malam. Kemenangan ini sekaligus membalas kekalahan Indonesia dari Thailand di semi-final Piala AFF U-18 2017.

Babak pertama, kedua tim langsung menampilkan permainan menyerang sejak menit awal pertandingan. Serangan yang dibangun silih berganti oleh kedua tim masih menemui kebuntuan.

Peluang emas didapatkan Muhammad Iqbal di depan gawang Thailand. Sayang, tendangannya masih melambung di atas gawang Thailand.

Tendangan dari luar kotak penalti yang dilepaskan Muhammad Luthfi Kamal juga masih bisa ditangkap dengan baik oleh kiper Thailand Suthipong Pisansub.
Indonesia yang terus tampil menekan masih kesulitan untuk menembus solidnya pertahanan Thailand.

Egy Maulana Vikri memberikan ancaman di depan gawang Thailand, namun bola hasil tendangannya hanya melambung di atas gawang.

Selebrasi Timnas Indonesia saat lawan Thailand. (antarafoto.com)

Tim Garuda Nusantara akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-43, setelah Witan Sulaiman memanfaatkan blunder yang dilakukan kiper Thailand Suthipong Pisansub. Skor 1-0, bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua, Indonesia kembali langsung tampil menekan sejak menit awal babak kedua. Serangan bertubi-tubi yang dilancarkan skuat asuhan Indra Sjafri masih belum bisa berbuah gol lagi. Tendangan Syahrian Abimanyu dari luar kotak penalti masih bisa ditepis kiper pengganti Varuth Wongsomsak.

Thailand juga sesekali memberikan ancaman ke gawang Indonesia. Di antaranya melalui tendangan dari luar kotak penalti yang dilakukan Sakunchai Saengthopho. Namun bola masih bisa ditangkap dengan mudah oleh kiper Muhammad Aqil Savik.
Indonesia akhirnya bisa menambah gol lewat sepakan keras Abimanyu. Skor pun berubah 2-0.

Unggul dua gol, Indonesia tak mengendurkan serangan mereka. Kali ini, giliran Saddil Ramdani yang berhasil mencetak gol lewat sepakan kaki kiri mendatarnya. Skor 3-0. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir.(*/goal)