Jokowi Kembali Reshuffle Kabinet: Inilah Daftar Menteri Baru di Kabinet Indonesia Maju

Presiden Jokowi
Presiden jokowi bertindak sebagai inspektur upacara pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi HUT Ke-79 Kemerdekaan RI di Istana Negara, IKN, Sabtu (17/08/24). (Foto: X/setkabgoid)

Kabarin.co, – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali melakukan reshuffle Kabinet Indonesia Maju.

Pengumuman resmi mengenai perubahan susunan kabinet ini akan disampaikan pada hari Senin (19/8) pagi.

Berdasarkan informasi dari lamaan cnnindonesia.com, terdapat empat menteri/kepala lembaga yang akan diganti.

Salah satu nama yang muncul adalah Yasonna Laoly, yang posisinya sebagai Menteri Hukum dan HAM akan digantikan oleh politikus Partai Gerindra, Supratman Andi Agtas.

Baca Juga :  Relawan Jokower's Jakarta Siap Sosialisasi ke Daerah-daerah

Supratman saat ini menjabat sebagai anggota DPR periode 2019-2024 dan baru-baru ini digantikan oleh Wihadi Wiyanto sebagai Ketua Badan Legislasi DPR pada 6 Agustus lalu.

Selain itu, Menteri ESDM Arifin Tasrif juga akan digantikan oleh Bahlil Lahadalia. Bahlil sebelumnya menjabat sebagai Kepala BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) dan akan digantikan oleh Rosan Roeslani, Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, untuk posisi Menteri Investasi/BKPM.

Baca Juga :  Jokowi Persilakan KPK Periksa Puan dan Pramono Terkait Kasus e-KTP

Jokowi juga akan menunjuk Prof. Dadan Hindayana sebagai Kepala Badan Gizi, sebuah lembaga baru yang dibentuk untuk fokus pada isu-isu gizi nasional.