Metro  

Viral! Ngamuk Mobilnya Diderek Dishub DKI, Ratna Sarumpaet Ngadu ke Anies

kabarin.co – Jakarta, Jagat maya kembali heboh. Kali ini Ratna Sarumpaet yang ngamuk dan tidak terima mobilnya diderek Dishub DKI Jakarta.

Menariknya, sebagai senjata pamungkas Ratna memilih menelpon langsung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

banner 728x90

Viral! Ngamuk Mobilnya Diderek Dishub DKI, Ratna Sarumpaet Ngadu ke Anies

Video tersebut tersebar di media sosial,  Selasa (3/4/2018) dan terus diunggah ulang oleh netizen.

Seperti yang diposting akun Rexy Ambarwati ini salah satunya.

“Benarkah ini Bu Ratna Sarumpaet yang ngamuk mobilnya diderek Dishub???” tulisnya membuka keterangan video tersebut.

Dalam video tersebut, tampat seorang wanita memakai hijab dan celana putih dengan kemeja biru muda, diduga Ratna Sarumpaet.

Walaupun gak ada tanda DILARANG PARKIR, mustinya memang gak boleh parkir dipinggir jalan, bu. Kalo boleh parkir pasti lahannya dikotak2in…,” lanjut Rexy Ambarwati.

“Perlunya edukasi di Indonesia tercinta ini…,” tutup sang pemilik akun.

Video itu dibuka dengan dua orang petugas derek Dishub bersiap membawa mobil minibus warna hitam itu.

Terlihat, Ratna tak terima dan protes atas penderekan mobilnya itu.

“Mana, mana pimpinanmu?” tanya Ratna kepada petugas derek.

“Itu di depan, Bu,” jawab sang petugas.

“Yang mana orangnya?” tanya Ratna lagi.

“Itu, tuh,” jawab petugas Dishub.

“Ya suruh sini dong,” perintah Ratna.

Kendati demikian, petugas Dishub tak menggubris portes Ratna dan terus melanjutkan menderek mobilnya.

Kmudian, Ratna tampak mendatangi seseorang petugas Dishub.

“Bu, gak ada rambu, Bu. Gak ada rambu tanda larangan,” ujar seorang lelaki yang diduga perekam peristiwa tersebut.

“Hei, monyong kamu!” hardik Ratna dengan suara membentak kepada petugas Dishub.

“Kok monyong sih?”

“Ah, diam!” hardik Ratna lagi kepada petugas Dishub yang ditahan oleh rekannya yang lain.

“Saya mengerti, Bu. Saya hanya menjalankan tugas,” jelas petugas Dishub yang lain.

Akan tetapi, penjelasan itu sama sekali tak diterima Ratna Sarumpaet yang terus membentak-bentak dan menghardik.

“Saya kan pedomannya perda, Bu,” jelas sang petugas.

“Perda apa? Mana? Mana aturannya,” hardik Ratna lagi sembari menunjuk-nunjuk.

“Oke, saya telepon Anies sekarang,”

(epr/pj)

Baca Juga:

Video: Tak Terima Mobilnya Diderek Dishub Anggota DPRD DKI Ngamuk

Video Viral! Tak Terima Mobilnya Diderek, Pria Ini Ancam Bakar Rumah Petugas Dishub

Mobilnya Tiba-Tiba Diderek Dishub, Mantan Penyanyi Cilik Ini Ngamuk di Instagram

Viral! Tak Mau Ditilang Seorang Kakek di Palu Bakar Motornya Sendiri

banner 728x90