Metro  

Riki Abdillah Dilantik Jadi Ketua Senkom Mitra Polri Sumbar Masa Bhakti 2024/2029

Padang, kabarin.co – Ketua Senkom Mitra Polri Sumatera Barat masa bhakti 2024-2029 resmi dilantik, Selasa (29/10/2024) pagi di Gedung Youth Center Bagindo Aziz Chan Padang.

Riki Abdillah resmi dilantik setelah melalui Musprov (Musyawarah Provinsi) yang diselenggarakan sehari sebelumnya dan terpilih secara aklamasi.

Pelantikan ini juga dihadiri langsung oleh Ketua Umum Senkom Mitra Polri H. Katno Hadi, SE, MM melalui Ketua PP Senkom Mitra Polri Kombes Pol (Purn) H. Supriyono, SH dihadiri juga oleh Sekretaris Jendral Senkom Mitra Polri H. Nedy Wilbhara.

Baca Juga :  PLN Sumbar Pastikan 100 Persen Pasokan Listrik di Sumbar Kembali Normal

Serta Kapolda Sumbar melalui Dirbinmas Polda Sumbar Kombes Pol Tedi Rayendra dan juga hadir Kapolresta Padang, Kombes Pol Ferry Harahap serta tamu undangan lainnya.

Ketua terpilih Senkom Mitra Polri Sumbar Riki Abdillah mengatakan dia terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Senkom Mitra Polri Sumbar dalam musyawarah bersama (mubes) keempat organisasi ini yang digelar sehari sebelumnya.

Baca Juga :  Gubernur Buka Bimtek Peningkatan Kompetensi Kepala SMA Negeri se-Sumatera Barat

Riki yang diwawancarai wartawan usai pelantikan mengatakan akan melanjutkan program Senkom Mitra Polri sebagaimana yang telah ditetapkan dalam organisasi ini.