Mengintip Spesifikasi Skutik Baru Suzuki, Penantang Honda Beat

kabarin.co – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) divisi roda dua baru-baru ini memperkenalkan produk barunya, skuter matik Nex II, di ajang IIMS 2018. Namun saat itu Suzuki belum merinci spesifikasi lengkap Nex generasi kedua itu.

Baru kali ini Suzuki angkat suara kepada media. Menurut Techical Trainer 2W PT SIS, Harsoyo, pesaing Honda Beat itu punya ubahan signifikan di mana dimensinya lebih panjang dari 1.850 milimeter jadi 1.890 mm.

Baca Juga :  Intip Harga Harley-Davidson yang Diselundupkan Naik Garuda Indonesia

Mengintip Spesifikasi Skutik Baru Suzuki, Penantang Honda Beat

Lebar juga begitu. Jika sebelumnya 665 mm kini 675 mm. Sementara tinggi menjadi 1.045 mm.

 Suzuki Nex II

Whelbase-nya juga lebih panjang dari as roda depan ke roda belakang 1.260 mm, jadi kalau ada yang bilang rangkanya sama itu salah, karena dari ukuran whelbase-nya saja beda. Dan ground clearance Nex II ini 150 mm lebih tinggi dari sebelumnya hanya 135 mm,” ujarnya di Jakarta, Kamis 3 April 2018.

Baca Juga :  Resmi Meluncur, 2 Motor Lambretta Dibanderol Mulai Rp44,5 Jutaan

Kaki-kaki

Untuk kaki-kaki, Suzuki mengklaim pihaknya menghadirkan pelek dan ban terbaru untuk Nex II. Kata Harsoyo, ukuran ban lebih besar dari sebelumnya, demikian juga pelek yang berubah, termasuk kaliper lebih besar.