Siap-siap, Apple Bakal Rilis iPhone Terbaru pada 12 September

kabarin.co – Jakarta, Apple akhirnya resmi mengumumkan tanggal peluncuran iPhone terbaru yang kabarnya dinamakan iPhone 11 atau iPhone XI. Hal tersebut tersirat dari undangan resmi yang dibagikan oleh Apple.

Dalam gambar yang didominasi warna hitam tersebut tertulis tanggal dan nama tempat. Lengkapnya acara tersebut berlangsung pada 12 September 2018, di Teater Steve Jobs, Cupertino.

Baca Juga :  Infinix Hot 8 Meluncur di Indonesia, Dibanderol Hanya Rp 1 Jutaan

Siap-siap, Apple Bakal Rilis iPhone Terbaru pada 12 September

Dilansir dari laman PC Authority, Jumat (31/8/2018) waktu peluncuran perangkat tersebut tampaknya tidak begitu mengejutkan. Pasalnya, Apple selalu rutin memperkenalkan perangkat terbarunya pada awal September.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, beberapa bocoran mengenai perangkat sudah banyak beredar. Kabarnya handset tersebut akan memiliki masa pakai baterai yang lebih lama.

Baca Juga :  Honor 9i Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Selain baterai, ponsel juga dilengkapi dengan prosesor A12 yang ditingkatkan diklaim jauh lebih cepat dan efisien.

Menurut sebuah laporan dari Cult of Mac, inti A12 yang baru akan lebih cepat sekira 20 persen dan mengambil daya 40 persen lebih sedikit. Ini berarti pengguna tidak perlu khawatir soal ketahanan baterai. (oke)