Metro  

Densus 88 Amankan 10 Terduga Terorir di Dua Provinsi

Kabarin.co, Jakarta–Tim Detasemen Khusus (Densus) Antiteror Polri terus bergerak memburu para teroris.

Setidaknya ada 10 orang terduga teroris yang diamankan di Sumatra Utara (Sumut) dan Sumatera Selatan (Sumsel) Kamis (16/12/2021).

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombespol Ahmad Ramadhan kepada media mengatakan, total penangkapan terduga teroris di Sumut ada sembilan orang.

Baca Juga :  Membaca Andre Rosiade

Ramadhan menjelaskan, 7 terduga teroris ditangkap di Langkat, Binjai, Belawan, dan Medan Barat. Sedangkan, dua lainnya ditangkap di Tanjung Balai.

Seluruh target tersebut sudahbdiamankan di Polda Sumut.

“Sementara itu, satu terduga teroris ditangkap di Sumatera Selatan. Sehingga jumlah keseluruhannya 10 orang. Saat ini masih dilakukan pendalaman kepada para terduga teroris,” tuturnya.

Baca Juga :  Minyak Goreng Anjlok Rp14 Ribu per Liter, di Sumbar Belum Merata Satu Harga di Semua Ritel

Sebelumnya Penyidik Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri mengungkap peran empat tersangka teroris kelompok Jamaah Islamiyah (JI) Sumatera Selatan yang ditangkap Senin (13/12). Mereka terlibat dalam menyembunyikan anggota JI yang buron atau masuk daftar pencarian orang (DPO).