Metro  

Porbbi Sumbar Bantu Korban Kebakaran Pessel. Verry: Duka Masyarakat Adakah Duka Porbbi Sumbar

Kabarin.co, Pessel-Kebakaran hebat yang membakar rumah Karmen, 54, warga Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat pada 25 Januari lalu, masih menyisakan duka bagi dirinya dan keluarga.

Sampai kini, mereka belum bisa membangun rumah baru, karena keterbatasan biaya. Bantuan pun terus mengalir, yang terbaru datang dari Perkumpulan Olahraga Buru Babi (Porbbi) Sumatera Barat (Sumbar).

Baca Juga :  Prabowo Maju Pilpres 2024 untuk Selamatkan Aset Bangsa dan Negara

Melalui inisiatif Ketua Porbbi Sumbar Verry Mulyadi SH, bantuan dari Porbbi kabupaten kota terus mengalir. Kepedulian yang tinggi serta kekompakan sesama penghobi buru yang patut diapresiasi dan dipertahan.

Bantuan uang tunai yang digalang melalui Kepala Bidang Sosial Porbbi Sumbar Andi Panduko Lgs itu, Sabtu (19/2/2022) disalurkan langsung ke Karmen dan keluarganya.

Baca Juga :  Ketua Koni Pasaman Resmi Tutup Acara, Turnamen Tambertara Cup II Tahun 2023

Bertindak pengurus Porbbi Sumbar Tosha Parimbo yang langsung mengantarkan bantuan itu ke Tarusan, Pessel.

Tosha berharap, bantuan uang tersebut dapat meringankan beban Karmen dan keluarganya. Seperti diketahui, Karmen juga merupakan pengurus Porbbi Tarusan, Pessel.