Metro  

Pjs. Bupati Pasaman Tinjau Beberapa Titik Mega Proyek PT. Geotermal Sumatera Barat Di Kecamatan Bonjol

Pasaman, Kabarin.co – Disela kesibukanya selaku Pejabat Sementara Bupati Pasaman H. Edi Dharma masih sempat meninjau beberapa titik mega proyek PT. Geothermal Sumatera di Kecamatan Bonjol, Selasa 15 Oktober 2024.

Didampingi oleh Kadis DPMPTSP, Ketua Komite Kegiatan PSPE, Babinkamtibmas Nagari Ganggo Mudiak dan Site Manager PT. Medco, Pjs Bupati meninjau langsung lokasi Pembangunan Kegiatan PSPE (Penugasan Survey Pendahuluan dan Eksplorasi) Geothermal di wilayah Bonjol, yang berlokasi di Nagari Ganggo Mudiak, Jorong Kampung Tampang.

Baca Juga :  Perdana Masuk Tugas Pjs. Bupati Pasaman, Edi Darma Silahturrahmi Dengan Seluruh Kepala OPD

Sementara itu Kadis DPMPTSP Pasaman Yusnimar pada kesempatan tersebut menjelaskan, bahwa progresnya sesuai dengan rencana. Posisi saat ini telah selesai tahapan ganti rugi tanah sebanyak 148 bidang dengan 96 pemilik.

Direncanakan awal November ini akan dimulai pembangunan jalan akses dari Jorong Biduk sampai ke lokasi tapak sumur di Kampung Tampang. Ada dua lokasi pengeboran sumur yang direncanakan yaitu lokasi Bonjol 1 Kampung Tampang dan Bonjol 3 Sungai Limau. Pembangunan tapak sumur direncanakan bulan Maret 2025.