Smartphone 5G Siap Rilis Akhir 2018

kabarin.co – Jakarta, ZTE dikabarkan sedang merancang smartphone berteknologi 5G. Tanpa menunggu lama, vendor smartphone China itu hanya membutuhkan waktu satu tahun untuk mempersiapkan smartphone 5G-nya.

Hal ini diungkap oleh Lixin Cheng, chief executive officer bisnis perangkat mobile ZTE yang dikutip Bloomberg.

Smartphone 5G Siap Rilis Akhir 2018

Menurut Cheng, smartphone 5G tersebut akan diperkenalkan di Amerika Serikat (AS) pada akhir 2018 atau awal 2019. Rencana tersebut bisa berubah didasarkan pada ketersediaan jaringan 5G dan pasokan chipset yang diperlukan untuk smartphone masa depan ZTE.

Baca Juga :  Ponsel 5G realme X50 Bakal Dibekali Snapdragon 765G

Tak hanya smartphone, Cheng juga menyatakan adanya kemungkinan perusahaan untuk merancang tablet atau hub internet wireles berteknologi 5G.

Konektivitas 5G memang telah lama diperbincangkan bahkan dikembangkan oleh banyak perusahaan teknologi. Seiring waktu, teknologi jaringan tersebut bahkan semakin dekat untuk diadopsi.

AT&T belum lama ini mengatakan pihaknya merencanakan layanan seluler 5G di sekira 12 kota pada tahuh ini. Sayangnya operator ternama AS itu tak menyebut rinciannya.