Apple iPhone 6 dan 6 Plus Terjebak Masalah Touchscreen

Gadget9 Views

kabarin.co, CUPERTINO – Sebuah kabar tak sedap meliputi pengguna iPhone 6 dan 6 Plus. Menurut reparasi chain smartphone iFixit, kedua smartphone tersebut tengah banyak menghadapi masalah yang kini sudah diketahui Apple.

Ada banyak orang yang mengeluh layar iPhone 6 dan 6 Plus tidak responsif. Muncul pula bar abu-abu di bagian bawah layar.

iFixit dan ahli reparasi ponsel yang telah menemukan masalah yang sama pada iPhone sejak 2015 menyebut masalah tersebut ‘Touch Disease’. Reparasi Rami Odeh di New Orleans sendiri telah menemukan setidaknya 100 unit iPhone 6 dan 6 Plus dalam periode sebulan yang mengalami masalah tersebut.

Di sisi lain, Jason Villmer yang memiliki toko reparsi di Missouri juga mengatakan bahwa setiap pekan, banyak iPhone model yang sama yang dinawa ke tempat reparasinya. “Masalah ini sudah cukup menyebar dan saya merasa setiap iPhone 6 atau 6 Plus memiliki masalah itu dan hanya masalah waktu semuanya akan mendapat masalah yang sama,” kata dia.

Pegawai Apple sebenarnya sudah sangat familiar dengan perkara tersebut. Banyak dari mereka yang memberi tahu pemilik iPhone bahwa ada masalah pada Apple dan memaksa pemilik untuk membeli baru jika garansi sudah habis ketika masalah itu terjadi.

Untuk memperbaiki ponsel yang mengalami masalah ini cukup mahal. Membeli motherboard baru untuk ponsel akan sama saja harganya. Namun, jika iPhone Anda masih masuk masa garansi ketika penyakit layar ini terjadi, pergilah ke pusat reparasi resmi Apple untuk memperbaikinya. Beberapa tempat reparasi juga akan membantu motherboard untuk mencegah masalah tersebut terjadi pada iPhone 6 dan 6 Plus Anda. (okz)