Huawei Mate 30 Pro Dipastikan Bakal Rilis di Indonesia

Gadget19 Views

kabarin.co – Jakarta, Setelah dirilis secara global beberapa waktu yang lalu, kini Huawei memastikan bakal merilis Mate 30 Pro di Indonesia.

Kepastian ini dilontarkan Huawei dalam keterangan yang diterima detikINET. Huawei mengaku tak sabar untuk menghadirkan ponsel jagoan terbarunya ini di Indonesia.

Huawei Mate 30 Pro Dipastikan Bakal Rilis di Indonesia

“Kehadiran Mate 30 Series dengan segala keunggulan teknologi kamera yang sudah diakui oleh berbagai pihak tentunya akan semakin meramaikan pasar smartphone Indonesia,” kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei Consumer Business Group Indonesia dalam keterangan tersebut.

“Kami sendiri tidak sabar memberikan kesempatan kepada konsumen di Indonesia untuk merasakan kembali kecanggihan produk smartphone flagship kami melalui Mate 30 Series,” tambahnya.

Sayangnya dalam keterangan tersebut Huawei belum menyebut kapan ponsel jagoannya itu bakal diluncurkan di Indonesia. Begitu juga soal informasi bagaimana nasib sistem operasi yang dipakai di Mate 30 Pro.

Seperti diketahui, seri Mate 30 memang masih menggunakan sistem operasi Android, tepatnya EMUI 10 yang berbasis pada Android 10. Namun OS yang dipakai ini tak dilengkapi dengan Google Mobile Services (GMS) yang tak dilengkapi dengan aplikasi inti Google, seperti Maps, YouTube, dan lainnya.

Untuk mengisi ketiadaan GMS itu, Huawei saat ini tengah menyiapkan Huawei Mobile Services (HMS) sebagai penggantinya. Namun belum diketahui apakah HMS ini bisa menggantikan GMS secara keseluruhan. (det)

Baca Juga:

Huawei Nova 5T Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya

Huawei Mate X Siap Meluncur Bulan Depan

Resmi Meluncur, Ini Harga Huawei P30 dan P30 Pro