5. Situasi di turunan flyover Lapangan Ros, Tebet, Jakarta Selatan arah Pondok Bambu, Jakarta Timur, masih digenangi air setinggi 20-30 sentimeter pada 06.11 WIB. Polisi mengimbau agar para pengendara berhati-hati apabila melintas di wilayah tersebut.
6. Lalu lintas di Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, tepatnya di depan Tarakanita, banjir sudah mulai surut dan bisa dilintasi pengendara sejak pukul 06.32 WIB.
7. Situasi arus lalu lintas di terowongan depan komplek Menhan jalan D.I. Panjaitan arah Cawang juga sudah bisa dilalui kendaraan pada pukul 06.25 WIB.
8. Situasi banjir di Jalan Kolong Meruya Jakarta utara sudah surut pada pukul 06.13 WIB dan bisa dilalui pengendara.
Gubernur DKI Anies Baswedan mengatakan pihaknya meniadakan kebijakan lalu lintas ganjil genap pada Kamis (2/1) akibat banjir merendam sejumlah titik di Jakarta.
“Kebijakan ganjil genap besok akan ditiadakan karena situasi yang dihadapi Jakarta, kita beri kemudahan untuk warga,” ujar Anies di sela pemantauan pengungsi banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Rabu (1/1) saat diwawancara CNNIndonesia TV.