Metro  

Ribuan Masyarakat Shalat Idul Adha di Kantor Gubernur Sumbar

Padang, Kabarin.co–Ribuan masyarakat laksanakan shalat Idul Adha 1444 H di halaman Kantor Gubernur Sumbar, Kamis (29/6).

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah dalam sambutannya mengajak masyarakat memaknai Hari Raya Idul Adha untuk meningkatkan rasa kepedulian sosial dan kedermawanan di dalam diri.

“Melalui Idul Adha ini, kita tingkatkan jiwa kedermawanan dan kepedulian sosial dalam diri,”ajak Gubernur Mahyeldi.

Ia juga menghimbau masyarakat untuk menjadikan momentum bahagia ini sebagai ajang untuk saling memaafkan, agar kerukunan dan persatuan umat dapat selalu terawat di Sumbar.

Baca Juga :  Jabat Pangkostrad, Letjen TNI Agus Kriswanto Ikuti Tradisi Penerimaan

“Jadikanlah momen bahagia ini untuk saling memaafkan, saling menguatkan untuk perkuat kerukunan dan persatuan umat,” imbau Gubernur Mahyeldi Ansharullah.

Dengan saling memaafkan, dapat menghadirkan kekuatan untuk menjalani kehidupan pada masa-masa yang akan datang.

Sementara itu, Kepala Biro Kesra Setdaprov Sumbar, Al Amin mengungkapkan, sejak beberapa tahun terakhir, lokasi ini telah menjadi pilihan utama oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov. Sumbar) dan Pantia Hari Besar Islam (PHBI) Sumbar, dalam penyelenggaraan sholat Idul Fitri ataupun Idul Adha ketika cuaca baik, jika hujan sholat akan dialihkan ke Masjid Raya Sumatera Barat.