Suara pemilih milenial sangat menentukan di Pilpres dan Pileg 2019 mendatang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) pernah menyebut potensi suaranya mencapai 45 persen dari total pemilih nasional. Jumlah itu diperkirakan lebih dari 70 juta pemilih.
Gerasi juga akan menggelar Millenials Award: The Most Inspiratif Figure sebagai bagian dari kampanye menjangkau pemilih Milenial. Penghargaan ini merupakan cara unik karena datang dari berbagai kajian ilmiah tentang bonus demografi.
Bonus demografi, ujar Hendra, akan menjadi keuntungan jika dimanfaatkan dengan baik namun sebaliknya juga dapat menjadi bencana jika pemuda tidak mempersiapkan diri. Sejauh ini jaringan Gerasi sudah ada di beberapa provinsi seperti Jawa Barat, Banten, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, DKI Jakarta, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Timur dan Yogyakarta.
“Kami akan deklarasi nasional 20 September. Hari itu juga kita akan umumkan tokoh yang mampu menginspirasi millenial sebagai role models untuk mempersiapkan diri sebagai manpower yang andal,” ujar Hendra.