Pertemuan Susi dan Airlangga,Akankah Susi Pudjiastuti Gabung Partai Golkar

Pembahasan yang menyiggung isu politik hingga persiapan Pemilu 2024 itu disebut bakal membuahkan kejutan jelang pemilu.

“Nanti akan berproses karena Pak Hary ‘kan sudah sekber (sekretariat bersama), kemudian Ibu Susi ini banyak pengikutnya. Secara politik ‘kan pengikut harus diwadahi. Wadah itu namanya partai politik,” kata Airlangga seperti dikutip dari situs resmi Partai Golkar.

Baca Juga :  Rachland Ungkap Isu Jelang Pilpres 2024 Tentang Sandiaga Dongkel Prabowo

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menambahkan, pihaknya mengaku bergembira dengan pertemuan ini.

Sebab, Golkar dan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bakal mendapatkan kekuatan baru dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Saya bergembira karena akan ada perkuatan-perkuatan terhadap Golkar dan KIB (Koalisi Indonesia Bersatu),” kata Airlangga.

Airlangga berpesan kepada semua pihak agar berpegang pada tiga hal utama agar tidak terjadi polarisasi seperti pemilu sebelumnya.

Baca Juga :  Pengamat: Mesin Politik Golkar Stabil, Goncangan Politik Hanya Sesaat

“Persatuan, persaudaraan, dan persahabatan,” kata Airlangga.

Sementara, Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengaku, dirinya bersama Airlangga dan Susi Pudjiastuti banyak membahas persoalan kebangsaan dan Pemilu 2024.