Takefusa Kubo,Pemain Muda Jepang yakin Kembali ke Real Madrid

Jakarta,Kabarin.co – Gelandang serang asal Jepang, Takefusa Kubo yang dipinjamkan oleh klub pemiliknya, Real Madrid ke Real Mallorca musim ini, mengaku dia yakin akan bisa dapat tempat di skuad Los Blancos.

Didatangkan dari FC Tokyo pada awal musim ini, Kubo yang pada awalny dipersiapkan untuk bermain di tim B Madrid ternyata mampu memberikan penampilan yang menarik perhatian banyak pihak. Karena itulah manajemen Los Blancos lebih memilih untuk langsung meminjamkannya ke Mallorca pada 22 Agustus lalu selama semusim agar bisa merasakan atmosfir La Liga.

Baca Juga :  Ramon Calderon Kenang Memori Terbaik Dengan Cristian Ronaldo Saat di Real Madrid

Menikmati masa peminjamannya saat ini, Kubo tidak memungkiri bahwa misinya adalah bisa mendapat tempat di tim utama Los Blancos. Pemain berusia 18 tahun itu tidak takut dengan tantangan berat untuk bisa masuk ke tim Madrid, karena dia merasa itu semua tergantung dari dirinya sendiri.

Kubo merasa pada akhirnya dia akan bisa memperoleh tempat di tim asuhan Zinedine Zidane tersebut, namun tentu dengan kerja keras dan kesabaran. Lebih lanjut, jika nanti kesempatan itu akhirnya datang, pemain asal Jepang itu akan berusaha sekuat tenaga untuk memanfaatkannya.