PS. TNI vs Semen Padang; Ajang “Mengasah Pedang” Dua Kontestan Liga 1

kabarin.co – Ujicoba dua tim kontestan Liga 1 Indonesia, akan tersaji di Stadion H. Agus Salim Padang, Rabu (5/4) petang. Uniknya, PS. TNI akan menjadi tuan rumah di laga yang berlangsung di kandang “Kabau Sirah” itu. Laga ini jadi ajang “mengasah pedang” bagi kedua tim jelang turun di Liga 1.

Terlepas dari keunikan tersebut, Pelatih Semen Padang, Nilmaizar menganggap laga ujicoba ini sangat penting bagi timnya, jelang turun di Liga 1, yang rencananya dimulai 15 April mendatang.

Baca Juga :  Semen Padang Launching Pemain dan Jersey 2017 di Stadion H. Agus Salim

“Laga ini jadi ajang mematangkan tim, H-10 jelang liga dimulai, kita harus benar-benar sudah punya tim yang siap berkompetisi. Walau begitu, ini juga jadi ajang evaluasi untuk membenahi kelemahan yang masih ada.”ujar Nil, kepada kabarin.co, Rabu.

Selain menguji fisik dan kebugaran timnya, Nil juga tak menampik laga ini akan menjadi arena bagi tim utamanya untuk Liga nanti. “Ini kesempatan yang bagus untuk mengukur tim dan kesiapan pemain menghadapi liga, karena ini ujicoba kita satu-satunya dengan tim satu level jelang kompetisi. Kita akan manfaatkan sebaik-baiknya.”kata mantan pelatih Timnas itu.