Ujicoba Pramusim; Start Melawan Solok FC, Semen Padang FC akan Jalani Tur Sumbar

Sementara pada sesi latihan Senin pagi tadi, skuad berjulukan Kabau Sirah sudah beralih fokus mematangkan skema organisasi permainan.

Ini tidak terlepas dari yang dikatakan Syafrianto sebelumnya, yaitu terkait grafik kurva program persiapan umum yang ingin dicapainya sebulan kedepan yang meningkat menuju fase pramusim.

Dengan demikian, dirinya dan jajaran asisten telah memastikan agenda tur ke daerah Kota dan Kabupaten se-Sumbar guna melihat sejauh mana kekuatan timnya dalam menerapkan hasil latihan yang dijalani sepanjang dua bulan melahap materi yang diusung pada kompetisi nanti.

“Pekan ketiga Januari ini, kita awali maintenance kondisi tapi lebih banyak taktikal dan strategi. Seperti biasa, puncaknya Rabu depan dengan ujicoba disini lawan Solok FC, klub Liga 3,” terang Syafrianto.

Setelah menghadapi Solok FC, Syafrianto membawa Irsyad Maulana cs berkeliling melawan klub-klub lokal lainnya.

“Ya, jadwalnya sudah kita pastikan. Yaitu ke Pariaman, ke Limapuluh Kota, Sijunjung dan Batusangkar. Itu sesi pertama tur Sumbar yang kita sepakati dengan manajemen dan pengurus klub yang meminta kita datang ke daerah mereka,” sebut pelatih yang juga salah seorang anggota Komite Teknik dan Pengembangan SDM PSSI Pusat dan Asprov Sumbar.