Daftar Harga HP Samsung Galaxy A Series Januari 2025, Pilihan Terbaik di Berbagai Kelas

Samsung Galaxy A16 5G. (Foto: Ist)

Jakarta, – Memasuki akhir bulan Januari 2025, Samsung Galaxy A Series tetap menjadi pilihan favorit bagi banyak pengguna.

Dengan berbagai varian yang tersedia, seri ini menawarkan harga yang beragam mulai dari Rp 1 jutaan hingga Rp 6 jutaan dengan kualitas dan harga terjangkau.

Berikut adalah update terbaru daftar harga HP Samsung Galaxy A Series keluaran tahun 2024 yang masih mendominasi pasar.

Baca Juga :  Review Lengkap Samsung A56: Performa, Layar, dan Baterai Unggulan

Samsung Galaxy A06

Samsung Galaxy A06. (Foto: Ist)

Samsung Galaxy A06 hadir dengan prosesor Helio G85 dari MediaTek, yang telah lama digunakan di segmen HP murah.

Layarnya menggunakan panel LCD PLS berukuran 6,7 inci dengan resolusi HD+ dan refresh rate 60Hz.

Dari segi fotografi, terdapat kamera utama 50MP (wide) serta kamera depth 2MP. Untuk selfie, tersedia kamera 8MP.

Baca Juga :  Review Lengkap Samsung A56: Performa, Layar, dan Baterai Unggulan

Daya tahan baterai didukung oleh kapasitas 5.000 mAh dan fast charging 25W.

Harga terbaru Samsung Galaxy A06 di Indonesia adalah Rp 1.549.000 untuk varian 4/64GB dan Rp 1.799.000 untuk varian 4/128GB.