Pat Riley : “Trio Heat setara dengan legenda Showtime Lakers”

Basket15 Views

Jakarta,Kabarin.co-Presiden Miami Heat, Pat Riley membicarakan mengenai trio tim mana yang paling hebat. Riley pun lantas menyandingkan trio Heat besutannya dengan “Showtime” Lakers dalam aspek kekuatan dan kedalam skuat yang ia miliki.

“Kami mempelajari semua situasi dan akhirnya bisa menyatukan tiga pemain terbaik itu (LeBron James, Dwyane Wade, dan Chris Bosh) ke dalam skuat kami. Untuk saya sendiri, empat tahun kebersamaan skuat ini akan menjadi empat tahun terbaik dalam sejarah organisasi Heat,” terang Pat.

“Saya tahu, kami juga berhasil juara pada 2006. Akan tetapi, “Big Three” ini adalah tim yang benar-benar dominan. Tim ini serupa dengan Lakers. Lakers era “Showtime”. Tim ini mirip dengan Bulls di akhir 90-an dan Pistons di akhir 80-an. Dan seharusnya, tim ini bisa bersama dalam waktu yang lebih lama lagi,”l anjutnya.
Ucapan Pat harus dipertimbangkan serius oleh banyak penggemar dan penikmat basket di dunia. Bagaimana tidak, Pat ada dalam bagian “Big Three” Heat dan “Showtime” Lakers. Bersama Heat, ia menjabat jabatan yang ia pegang sampa sekarang, presiden.

Sementara bersama Lakers, ia masih menjadi pelatih. Jadi, ia dengan jelas melihat semua hal di dua era tersebut dengan dekat. Di sisi lain, ucapan yang terkesan seperti sebuah penyelasan mengenai waktu kebersamaan “Big Three” yang tidak terlalu lama memang sangat disayangkan. LeBron, Wade, dan Bosh bersama hanya dalam empat tahun dan selalu berhasil lolos ke fiinal dan meraih dua gelar juara.

Sementara “Showtime” Lakers yang digawangi Magic Johnson, Kareem Abdul-Jabbar, James Worthy, Bob McAdoo, hingga Mychal Thompson bertahan sekitar 11 tahun dan meraih empat gelar juara.*(vmi/LigaOlahraga)