Realme 3 Pro dan C2 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya

Gadget9 Views

kabarin.co – Jakarta, Sub-merek smartphone Oppo, Realme, resmi meluncurkan dua smartphone di Indonesia, Realme 3 Pro dan Realme C2. Kedua smartphone tersebut memiliki spesifikasi yang berbeda dan ditujukan untuk pasar yang berbeda.

“Realme 3 Pro adalah smartphone canggih dan berperforma tinggi yang dirancang untuk kaum muda. Sedang Realme C2 memberikan spesifikasi terbaik di segmen entry-level, yakni layar besar dan baterai besar,” ujar Marketing Director realme SEA Josef Wang, di Felfest UI Faculty Club, Depok, Rabu, 8 Mei 2019.

Realme 3 Pro dan C2 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya

Realme 3 Pro hadir dengan layar dewdrop notch berukuran 6,3 inci dan bezel tipis 1,55mm, yang menawarkan rasio screen-to-body mencapai 90,8 persen sehingga memberikan keluasan pandang pada layar. Layarnya juga sudah dilindungi oleh Gorilla Glass generasi 5 sehingga tidak perlu khawatir tergores.

“Kami tidak hanya ingin menjadi perhatian, kami juga ingin mematahkan tradisi. Dengan produk ini, kami berani mencoba kombinasikan teknologi baru,” kata Josef. “Menggabungkan masukan pengguna pada produk sebelumnya untuk menghadirkan pengalaman smartphone flagship bagi anak muda di Indonesia.”

Smartphone ini disenjatai dengan chip Snapdragon 710 dengan arsitektur delapan inti Kryo yang memungkinkan ponsel mencapai kecepatan hingga 2.2 GHz. Menurut Felix Christian, Product Manager Realme Indonesia, Realme 3 Pro juga dibekali dengan chip grafis Adreno 616 yang menjamin visual yang nyata.

“Realme 3 Pro dilengkapi dengan user interface Color 6.0 dengan konsep tanpa batas, yang menyesuaikan tata letak UI, warna, font dan aspek lain, sehingga memungkinkan antarmuka pengiriman lebih efisien,” tutur Felix.

Dari segi kamera, Realme 3 Pro dipasang dual kamera belakang yang menggunakan kombinasi Sony IMX519 bersensor 16 MP plus 5 MP dengan aperture f/1.7. Sedangkan kamera depannya, memiliki sensor 25 MP aperture f/2.0.

Realme 3 Pro dibekali dengan kapasitas daya baterai 4.045 mAh, cukup untuk memenuhi kebutuhan pengguna seharian. Baterai tersebut juga bisa diisi dengan teknologi pengisian daya VOOC 3.0 dengan daya 20W (5V4A), yang bisa mengisi dari 0 persen hingga 50 persen dalam waktu 30 menit.

“Sedangkan Realme C2 mendefinisikan ulang segmen entry level dan menjadi penerus Realme C1. Realme C2 hadir dengan layar dewdrop notch berukuran besar, sehingga cocok menikmati konten video,” kata Felix.

Realme C2 disenjatai oleh chip MediaTek Helio P22 2GHz octa-core. Ponsel ini menjalankan user interface ColorOS 6.0 berbasis Android 9.0 atau Pie. Dengan daya 4.000 mAh, smartphone ini bisa digunakan satu hari penuh.

Dual kamera yang terpasang dalam Realme C2 di bagian belakang memiliki sensor 13 MP dengan aperture f/2.2 ditambah sensor sekunder 2 MP beraperture f/2.4 yang sudah dibekali teknologi AI. Sedangkan kamera depan memiliki sensor 5 MP dengan aperture f/2.0 yang ditambah fitur efek bokeh.

“Untuk harga, Realme 3 Pro hadir dengan dua varian, RAM dan memori internal 4GB/64GB dihargai Rp 2,999 juta dan 6GB/128GB dibanderol Rp 3,699 juta,” ujar Felix. “Sementara Realme C2 dihargai Rp 1,499 juta untuk 2GB/16GB dan varian 3GB/32GB Rp 1,699 juta.”

Kedua smartphone di-presale Kamis-Jumat, 9-10 Mei 2019, pukul 11.00 WIB secara eksklusif di toko daring Lazada. Sedangkan penjualan perdana akan dilakukan pada 11 Mei 2019 di seluruh toko ritel yang bekerja sama dengan Realme. (tem)

Baca Juga:

Segera Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasi Realme 3 Pro

Resmi Meluncur di Indonesia, Realme 3 Dibanderol Rp 2 Jutaan

Realme 2 dan Realme 2 Pro Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya