Samsung Menjelaskan Penyebab Galaxy Note 7 Meledak di China

kabarin.co – Tangerang, Selama ini berita mengenai meledaknya Samsung Galaxy Note 7 hanya terjadi di negara selain China. Hal tersebut karena Galaxy Note 7 yang diproduksi di China menggunakan baterai pabrikan Samsung SDI.

Kendati demikian, belum lama ini Galaxy Note 7 rupanya juga meledak di China. Berbeda dari kasus lain, phablet ini meledak disebabkan mengalami panas yang berlebihan.

“Berdasarkan sampel bekas kebakaran, kami menduga sumber panas berasal dari luar baterai, dan besar kemungkinan ada faktor eksternal yang menyebabkan timbulnya panas,” demikian pernyataan pihak Samsung, sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Selasa (20/9/2016).

Sangat mungkin pemiliknya menggunakan ponsel dengan tidak benar untuk memperbesar bencana yang sedang dihadapi Samsung. Wajarnya, satu saja kasus yang menyatakan Note 7 meledak karena baterainya, perusahaan Korea Selatan itu akan mengalami kerugian yang lebih parah.

Jumlah Galaxy Note 7 yang terdampak masalah baterai diperkirakan hanya 0,1 persen dari keseluruhan unit yang terjual. Namun Samsung tak mau mengambil risiko. Hingga minggu kemarin, tercatat sudah terjadi lebih dar 35 kasus Galaxy Note 7 terbakar saat ini.

Pabrikan asal Negeri Ginseng itu telah mengimbau para pemilik Galaxy Note 7 untuk mematikan dan tidak memakai perangkatnya sebelum ditukar dengan versi baru yang aman. Pemilik Galaxy Note 7 juga diminta sesegera mungkin menukarnya dengan unit yang baru.(MYR)

Baca Juga:

Samsung Galaxy Note 7 Kalah Saing dengan Iphone 7? Ini Penjelasannya

Samsung Galaxy Note 7 Mengganti Warna Indikator Baterai Menjadi Hijau

Galaxy Note 7 Terbakar Akibat Adanya Anomali pada Baterai