Menurut Product Trainer HMD Indonesia Hafidz, ponsel itu dilengkapi dengan berbagai fitur premium dengan harga yang tidak premium. “Dengan chipset Helio P60, Nokia 5.1 Plus dihargai hanya Rp 2,599 juta saja,” kata Hafidz.
Menurut Hafidz, chip Helio P60 membuat daya baterai lebih irit saat pemakaian sehari-hari, bahkan untuk bermain game. Nokia 5.1 Plus ini dilengkapi dengan inovasi software dan hardware misalnya pada bagian kamera. “Softwarenya Android Pie atau 9.0, Nokia ini sudah bisa menjalankan itu sudah full versi,” tutur Hafidz. “Dual kamera belakangnya memiliki sensor 13 plus 5 megapiksel dan bagian depan 8 megapiksel.”
Kamera Nokia 5.1 Plus menghadirkan fitur bokeh yang natural karena tidak terlalu menggunakan efek warna yang berlebihan. Kemudian, Hafidz melanjutkan, bisa diedit setelah mengambil gambar. Selain itu, juga terdapat fitur portrait lighting dan fitur bothy atau kamera depan dan belakang bisa digunakan bersamaan.
“Paling spesial adalah Nokia 5.1 Plus dilengkapi Android One kita sangat komitmen untuk menggunakan Android murni. Sementara dengan Andrpid Pie, ponsel memiliki fitur kecerahan dan baterai adptif, gunanya akan selalu menyesuaikan cuaca di dekat kita misalnya pada saat terik matahari kecerahan itu akan otomatis menyesuaikan penglihatan kita,” kata Hafidz. (tem)