Razer Phone 2 Bakal Segera Meluncur, Dibekali Chip Snapdragon 845 dan RAM 8GB?

kabarin.co – Jakarta, Ponsel gaming terbaru, Razer Phone 2 kabarnya akan diluncurkan. Meski belum resmi, beberapa bocoran tentang spesifikasi telah muncul di situs web.

Dilansir dari laman Tech Radar, Sabtu (8/9/2018), kabarnya ponsel ini akan mengemas chipset Snapdragon 845 dan RAM 8GB. Itu akan menjadikannya salah satu smartphone paling kuat di pasar, dengan chipset Qualcomm terbaru dan tingkat RAM yang hanya ditemukan di beberapa perangkat, seperti OnePlus 6 dan Samsung Galaxy Note 9.

Baca Juga :  Sony Xperia XZ3 Resmi Meluncur, Ini Harganya

Razer Phone 2 Bakal Segera Meluncur, Dibekali Chip Snapdragon 845 dan RAM 8GB?

Sementara itu, untuk tanggal peluncurannya Razer Phone 2 dikabarkan akan datang setelah kedatangan resmi Android 9 Pie pada 9 Oktober 2018. Meskipun demikian, ponsel ini tetap akan mengusung sistem operasi Android 8 Oreo.

Untuk informasi, sebelumnya Razer Phone generasi awal dirilis dengan layar IGZO LCD 5.72 inch dan memiliki resolusi QHD 2560 x 1440 pixel. Gadget itu ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 835 dan RAM 8GB.