Bebas dari Bui, Mandala Shoji: Terima Kasih yang Masukkan Saya ke Penjara

kabarin.co – Jakarta, Mandala Shoji akhirnya bebas dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat pada Rabu, 7 Agustus 2019.  Ia bebas dengan disambut keluarga dan kerabat dekatnya.

Dikutip dari okezone, Mandala Shoji berterima kasih kepada pihak yang telah memenjarakannya. Ia mengaku mendapat banyak pelajaran ketika di penjara.

Bebas dari Bui, Mandala Shoji: Terima Kasih yang Masukkan Saya ke Penjara

“Terima kasih buat yang masukkan saya ke dalam penjara. Saya bisa belajar Al Qur’an. Terima kasih buat yang cinta sama saya, ingin saya gagal di caleg. Akhirnya saya bisa solat tiap hari. Alhamdulillah hapal beberapa jus,” kata Mandala, Rabu (7/8/2019).

Baca Juga :  Nikita Mirzani Unggah Rekaman Sajad Ukra yang Menyebut Dirinya Pelacur

Hal yang sama juga diucapkan oleh sang istri, Maridha Deanova Safriana, ia bersyukur lantaran Mandala sekarang menjadi lebih taat pada agama. Menurutnya, hal itu mungkin tidak terjadi seandainya Mandala lolos menjadi anggota legislatif.

“Ya mungkin Allah sayang sama kita. Kita dipanggil untuk belajar agama,” tutur Mandala lagi.

Diketahui Mandala Shoji ditahan karena terbukti bersalah melanggar aturan pemilu dengan membagi-bagikan kupon umrah. Setelah sempat menghilang pascavonis, Mandala Shoji akhirnya menyerahkan diri pada 8 Februari 2019.