Ketua KPU Kaget Wahyu Setiawan Ditangkap KPK

kabarin.co – Jakarta, Ketua Komisi Pemelihan Umum (KPU) Arief Budiman mengaku kaget mendengar kabar Wahyu Setiawan, terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia membenarkan saat ini anggotanya sedang menjalani pemeriksaan di KPK.

“Ya, kagetlah,” kata Arief Budiman kepada wartawan di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu (8/1) malam.

Ketua KPU Kaget Wahyu Setiawan Ditangkap KPK

Arief mengaku mendengar kabar penangkapan anggota KPU itu melalui media massa. Dia juga mengaku prihatin atas peristiwa yang menimpa komisioner KPU itu. “Pak Wahyu tentu saya cukup prihatin, ya, atas peristiwa ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Dua Kali Mangkir, KPK Panggil Ulang Ketum PAN Zulkifli Hasan

Arief Budiman mengatakan komisioner KPU Wahyu Setiawan sedang menjalani pemeriksaan intensif di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hal itu disampaikan Arief usai komisioner KPU bertemu dengan pimpinan KPK.

“Kami ingin mengonfirmasi apakah benar salah satu anggota KPU diperiksa KPK dan beliau (Pimpinan KPK) menyatakan benar dengan inisial Pak WS sedang diperiksa,” katanya.