Metro  

Pemprov DKI Beli Robot Pemadam Kebakaran dari Kroasia Seharga Rp37,4 Miliar

kabarin.co – Jakarta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membeli robot pemadam kebakaran yang dibeli dari Kroasia dengan nilai pengadaan Rp37,4 miliar. Harga satu unit alat itu mahal karena dilengkapi berbagai peralatan canggih.

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI, Satriadi Gunawan menerangkan, dalam mengoperasikan robot tersebut petugasnya harus menjalani pelatihan terlebih dahulu dari perusahaan yang menjualnya.

Baca Juga :  Pedagang di Reuni Akbar 212 Mengaku Omzetnya Menurun

Pemprov DKI Beli Robot Pemadam Kebakaran dari Kroasia Seharga Rp37,4 Miliar

“Kan harus ada beberapa tim. Mesinnya, mekaniknya, operatornya, terus semuanya itu kan dilatih dari Kroasia. Dia harus meyakinkan bahwa barangnya itu benar-benar matang, nanti akan repot kalau seandainya operasionalnya tidak benar, makanya dia meyakinkan bahwa kami harus mampu dan sanggup,” kata Satriadi kepada wartawan, Rabu (12/2/2020).

Baca Juga :  Hasil Autopsi Harun Al Rasyid Korban Aksi 22 Mei, Meninggal karena Luka Tembak

Ia mengungkapkan, tujuan pembelian mesin itu untuk mengantisipasi bila ada kebakaran di jalur MRT dan LRT. Sehingga, nantinya dalam memadamkan api tak membutuhkan orang masuk ke dalam terowongan.