Ibrahim Taju “Sultan” Suami Marwah Daud Diperiksa Polda Jatim

kabarin.co – Surabaya, Setelah tidak bisa hadir karena mengalami sakit, akhirnya Ibrahim Taju, suami Marwah Daud, yang hubungannya dengan Dimas kanjeng Taat Pribadi sebagai Sultan, memenuhi panggilan penyidik Polda Jatim.

Ibrahim Taju didampingi penasihat hukumnya, tiba di gedung direktorat reserse kriminal umum (Ditreskrimum) Polda Jatim, Jalan A Yani, Surabaya, Rabu (19/10/201), sekitar pukul 11.00 WIB.

“Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi terkait kasus penipuan yang dilakukan tersangka Taat Pribadi,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono.

Ibrahim Taju rencananya menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus dugaan penipuan yang dilakukan tersangka Dimas Kanjeng Taat Pribadi, pada Senin kemarin bersama 9 saksi lainnya yang berperan sebagai Sultan, tapi hanya 5 saksi yang hadir. Pemeriksaan bersamaan dengan pemeriksaan Marwah Daud Ibrahim..

“Senin kemarin nggak bisa hadir karena sakit dan hari ini bisanya hadir,” jelasnya.

Setelah tiba di gedung Ditreskrimum, Ibrahim Taju memasuki ke ruang penyidik Subdit Kamneg.

“Sekarang masih diperiksa,” kata Kasubdit Kamneg, AKBP Cecep Ibrahim.

Hari ini, penyidik juga memeriksa dua orang saksi lagi. Salah satu di antaranya Suparman, kabarnya sebagai sultan agung-nya Dimas Kanjeng. (epr/det)

Baca Juga:

Hari Ini Polda Jatim Periksa Marwah Daud, Terkait Penipuan Dimas Kanjeng

Suami Marwah Daud Diduga Terlibat Kasus Dimas Kanjeng

MUI: Marwah Daud tidak Bisa Menjawab Pertanyaan Soal ‘Kesaktian’ Dimas Kanjeng