Laga Kedua Bersama Mourinho, Man-U Dipermak Dortmund di Shanghai

Sepakbola3 Views

kabarin.co – Manchester United (Man-U) menelan kekalahan memalukan dalam laga kedua bersama Jose Mourinho. “Setan Merah” dibungkam Borussia Dortmund 1-4 dalam laga yang digelar di Shanghai Stadium, Jumat (22/7) malam.

Bermain dengan dua pemain barunya, Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan, Man-U coba tampil menekan sejak awal pertandingan. Namun permainan dinamis Dortmund membuat permainan Setan Merah tidak berkembang di lapangan tengah.

Dortmund yang mengandalkan serangan balik justru tampil lebih efektif. Mereka justru unggul lebih dahulu melalui Gonzalo Castro pada menit ke-19. Ia memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti.

Man-U nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-23. Sayangnya, usaha Jesse Lingard yang sudah sendirian masih bisa diantisipasi Roman Weidenfeller.

Keasyikan menyerang, Man-U kembali lengah dalam bertahan. Pada menit ke-36, Antonio Valencia menyentuh bola di kotak terlarang dan membuat wasit menunjuk titik putih. Pierre-Emerick Aubameyang yang ditunjuk menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya. Keunggulan dua gol tak berubah hingga jeda.

Di babak kedua, giliran Dortmund yang menguasai pertandingan. Mereka menambah gol pada menit ke-57 melalui Ousmane Dembele. Skor pun berubah menjadi 3-0.

Man-U akhirnya mencetak gol pertamanya dua menit kemudian. Eks pemain Dortmund, Mkhitaryan yang mencatatkan namanya di papan skor memanfaatkan assist Juan Mata.

Sayangnya usaha Man-U terus mengejar ketinggalan tidak berbuah. Justru Dortmund kembali menambah gol melalui Castro empat menit sebelum laga usai. Skor 4-1 tak berubah hingga akhir laga.(lip6)