Latihan Glagaspur, Enam KRI Bermanuver

kabarin.co-Latihan Geladi Tugas Tempur (Glagaspur) Tingkat III/L-3 Terpadu Tahun 2016, digelar oleh Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) di Perairan Selat Lampah dan Laut Natuna.

Komandan Gugus Keamanan Laut Koarmabar (Danguskamlaarmabar) Laksamana Pertama TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Latihan Glagaspur memimpin langsung latihan tersebut.

Latihan tersebut dilaksanakan pada Jumat 17 Juni 2016 kemarin, Enam Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) terjun mengikuti latihan tersebut.

Keenam kapal perang yang terlibat dalam latihan tersebut yakni KRI Sultan Thaha Syaifuddin -376, KRI Sutanto 337, KRI Imam Bonjol-388, KRI Teuku Umar-385, KRI Todak-631 dan KRI Balikpapan-901.

Unsur-unsur tersebut merupakan kapal perang di bawah pembinaan Satuan Kapal Eskorta Koarmabar, Satuan Kapal Cepat Koarmabar dan Kapal Satuan Bantu Koarmabar.

Dalam Latihan Gladi Tugas Tempur Tingkat III Terpadu tersebut, unsur-unsur KRI melaksanakan beberapa manuver taktis. mulai dari keluar dermaga Sabang Mawang bergerak menuju perairan Selat Lampah dan Laut Natuna yang dilaksanakan pentahapan latihan secara berlanjut.

Latihan ini bertujuan untuk mempertahankan dan meningkatkan profesionalisme prajurit Koarmabar dan mengukur kesiapan serta kemampuan tempur unsur-unsur Koarmabar sesuai fungsi azasinya, agar dapat melaksanakan tugas utama serta dapat meningkatkan kerjasama taktis antar unsur-unsur Koarmabar dalam melaksanakan aksi tempur laut.

Latihan ini dibagi dalam 3 (tiga) tahap yaitu tahap persiapan di pangkalan berupa Latihan Pos Komando (Latposko), kemudian dilanjutkan dengan tahap manuver lapangan (Manlap) dan tahap pengakhiran.

Unsur-unsur KRI yang terlibat dalam latihan melaksanakan beberapa manuver taktis. Manuver taktis dimulai sejak merekakeluar dari dermaga Sabang Mawang dan bergerak menuju perairan Selat Lampah dan Laut Natuna.

Selain manuver taktis, para KRI juga melaksanakan beberapa serial latihan dalam rangka menjaga kesiapan tempur, dan meningkatkan kemampuan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista), kerja sama taktis antar unsur KRI serta profesionalisme prajurit.

Latihan pada hari jumat kemarin merupakan salah satu dari rangkaian latihan pelaksanaan Latihan Glagaspur Tingkat III/L3 yang digelar penuh dari tanggal 9 Juni sampai dengan 20 Juni 2016.(mas)
Dari berbagai sumber.