kabarin.co – Penyanyi cantik Vicky Shu baru saja buah hatinya dari pernikahannya dengan Ade Iman, pada Senin, 16 Juli 2018 lalu. Vicky melahirkan anak laki-laki yang diberi nama Abimanyu Manggala Nugroho Putro. Pasca melahirkan, sejumlah rekan rekan Vicky Shu, termasuk dari kalangan selebritis datang menjenguk. Salah satunya adalah Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda.
Hal tersebut diketahui dari postingan yang diunggah lewat Instagram pribadi Jeje. Dalam unggahan tersebut, terlihat Vicky Shu sedang menggendong sang putra. Tepat di sampingnya, sang adik terlihat duduk di ranjang rumah sakit. Sementara itu, Syahnaz, Jeje Govinda serta Ade Govinda berdiri di samping ranjang tempat Vicky Shu dirawat.
Jenguk Vicky Shu, Perut Syahnaz Sadiqah Jadi Sorotan
Lewat keterangan unggahannya, Jeje Govinda pun memberikan doa untuk kelahiran putra Vicky Shu dan Ade Imam. “Selamat ya @vickyshu & @ade_imam smoga “Abimanyu” menjadi anak yang hebat, sehat dan berbakti sama orang tua nya,” tulis Jeje, Selasa, 17 Juli.
Tak ayal unggahan Jeje itu menjadi sorotan netizen. Banyak netizen yang berharap Jeje dan Syahnaz yang telah menikah pada 21 April lalu itu segera diberi momongan. Namun di sisi lain, tak sedikit pula yang gagal fokus dengan penampilan Syahnaz. Mereka bahkan mengira adik Raffi Ahmad itu tengah berbadan dua.
“semoga @syahnazs @ritchieismail segera diberi momongan,” harap @titik_r****n. “Semoga Doa kita semua yg sayang sm couple Rinas segera memiliki Momongan di kabulkan Alloh Aaamiin Allohummaamiin,” kata @ri***017. “@ri***017 bukannta syahnas dh lg hamil tuh udh kliatan rd gde prutnya,” balas @wa*****ly. “Ba nanas lagi hamil?” duga @pip******iah. (epr/wk)
Baca Juga:
Digelar Tepat di Hari Kartini, Pernikahan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda Akan Disiarkan Llive
Pakai Gaun Menerawang saat Foto Pre Wedding, Syahnaz Banjir Cibiran
Undangan Pernikahan Syahnaz Beredar, Nama Asli Jeje Govinda Jadi Sorotan
Jelang Menikah, Wajah Tirus Syahnaz Jadi Sorotan Netizen: Jadi Aneh!