Selamat, Ardina Rasti Melahirkan Anak Pertama

kabarin.co – Kabar bahagia datang dari pasangan Ardina Rasti dan Arie Dwi Andhika. Pasangan yang menikah pada 20 Januari 2018 ini baru saja dikarunia buah hati.

Ardina telah melahirkan anak pertamanya. Kabar bahagia ini diketahui dari foto yang diunggah Arie Dwi Andika di Instastorynya. Pasa Senin (10/12), Arie Dwi Andhika memajang foto seorang bayi yang tengah tertidur.

Baca Juga :  Sempat Dituding Sindir Inul Daratista, Ternyata Sindiran Pedas Syahrini Untuk Sosok Ini

Selamat, Ardina Rasti Melahirkan Anak Pertama

Sambil menyematkan akun Ardina Rasti, Arie Dwi Andhika mencoba menyapa penggemarnya sekaligus memperkenalkan sang buah hati.

“MORNING…. @ardinarasti6,” tulis Arie Dwi Andhika di fotonya.

Selamat, Ardina Rasti - Arie Dwi Andhika Dikaruniai Anak Pertama

Tapi sayangnya, sampai berita ini diturunkan, belum diketahui jenis kelamin maupun nama lengkap anak pertama Ardina Rasti dan Arie Dwi Andika ini. Meski demikian, unggahan terakhir Ardina Rasti telah dibanjiri ucapan selamat atas kelahiran buah hatinya.

Baca Juga :  Posting Foto Tanpa Hijab, Nikita Mirzani Tak Merasa Buka Aurat

“Congratulations ka @ardinarasti6 sudah menjadi seorang ibu,” komentar salah satu netizen. “Mommy cantik selamat ya anaknnya cakep bgt.. Smoga sehat terus jd anak baik kebanggaan keluarga amin,” timpal netizen lainnya.