kabarin.co – Fahrani memang sudah lama tak muncul di layar televisi tanah Air semenjak berkarier sebagai model di New York pada tahun 2013. Kehidupan wanita bernama lengkap Fahrani Pawaka Empel berubah total selama tinggal di luar negeri. Ia diketahui telah menikah dengan bule bernama Viktor Sloth.
Namun Fahrani akhirnya mengobati rasa penasaran publik dengan mengunggah foto sang suami pada Kamis (30/5). Ia membagikan foto Viktor sedang menggendong anak pertama mereka. Unggahan ini dibagikan dalam rangka merayakan Hari Ayah di Jerman yang jatuh pada 30 Mei 2019.
Fahrani Pamer Foto Suami Bule, Wajah Ganteng Mirip Justin Bieber Jadi Sorotan
“I’ve watched the unfolding of your soul, who you are becoming. The birth of you as a father. It was so sudden, it was so painful. You have managed to resurface on the other side, back on your two feet,” tulis Fahrani. “Better than before. Stronger than ever. You make us proud. Cheers to our evolution as parents, overcome daily struggles and grow immensely as a unit. Our bond stand the test of time. Happy first father’s day – I love you dearly @viktorsloth.”
Dari keterangan yang ditulis oleh Fahrani, diketahui bahwa foto ini diambil saat dirinya dan sang suami berada di Bali tahun 2018 lalu. Berbagai komentar pun langsung diberikan oleh netizen di media sosial setelah melihat sosok suami Fahrani. Banyak netizen yang memuji wajah suami Fahrani tampan. Bahkan ada yang mengatakan bahwa Viktor mirip dengan Justin Bieber.
“Beautiful,” puji salah satu netizen singkat. “Turut bahagia mbak Fa,” seru yang lain. “Entah mngapa, saya sukaaa skli dgn fto ini,” tulis lainnya. “Kirain JB (Justin Bieber),” celetuk akun Instagram @itsv26. “Mirip justin bieber,” ujar pemilik akun @rita_feb.
(epr/wk)
Baca Juga:
Umumkan Kehamilan Anak Pertama, Fahrani Unggah Foto Toples
Heboh, Beredar Foto Suami Bella Luna Gendong Anak Bareng Wanita Lain
Unggah Foto Ini, Jimmy Jayanti Sindir Garneta Haruni yang Punya Anak Dari Suaminya Greg Nwokolo