Metro  

Roy Suryo Merasa Difitnah Soal Diminta Kembalikan Barang Negara

kabarin.co – Jakarta, Mantan Menpora (Menteri Pemuda dan Olahraga) Roy Suryo kini tengah menjadi sorotan menyusul surat Kemenpora yang meminta dikembalikannya 3.226 unit barang milik negara. Waketum Partai Demokrat itu menilai dirinya telah difitnah.

“Ini tahun politik, saya dituduh melakukan hal yang mustahil secara logika. Karena sudah ke fitnah, saat ini saya menunjuk kuasa hukum,” ujar Roy Suryo melalui akun Twitternya, Rabu (5/9/2018).

banner 728x90

Roy Suryo Merasa Difitnah Soal Diminta Kembalikan Barang Negara

Sebelumnya Kemenpora menyurati Roy Suryo untuk mengembalikan barang-barang milik negara yang dibawanya selepas menjabat Menpora di akhir masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam suratnya, Kemenpora menyebutkan bahwa masih ada sebanyak 3.226 unit barang yang belum dikembalikan oleh Roy Suryo.

Waketum Demokrat, Syarief Hasan menegaskan bahwa kasus yang menimpa Roy Suryo tak ada kaitannya dengan partai. “Itu individu, itu murni pribadi,” ujar Syarief di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Roy yang merasa dirinya difitnah berterima kasih kepada Demokrat, Gerindra, PKS dan PAN, koalisi pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang juga lawan Jokowi di Pilpres 2019.

“Meski tidak ada hubungannya langsung, Terimakasih untuk rekan-rekan di @PDemokrat @Gerindra @PKSejahtera & @Official_PAN yang faham arahnya,” tulis akun @KRMTRoySuryo.

Roy Suryo menunjuk M Tigor P Simatupang SH sebagai pengacaranya menghadapi Kemenpora.

“Secara khusus untuk rekan-rekan yangg “membully”, tidak apa-apa. Tetap saya do’akan semoga mereka-mereka mendapat hidayah, Gusti Allah SWT tidak sare,” pungkasnya. (epr/oke)

Baca Juga:

SBY Larang Roy Suryo Bicara Politik di Media

Roy Suryo: Tidak Logis Saya Disebut Bawa Pompa Air

Roy Suryo Buat Heboh Sidang

banner 728x90